Fitri Salhuteru Kecewa Penangguhan Penahanan Nikita Mirzani Ditolak, Simak Kalimatnya

jpnn.com, SERANG - Permohonan penangguhan penahanan Nikita Mirzani tidak dikabulkan.
Sebagai sahabat, Fitri Salhuteru tak menampik dirinya kecewa perihal tersebut.
"Kalau kecewa ya pasti dong," ujar Fitri Salhuteru di Kejari Serang, Senin (31/10).
Dia lantas mempertanyakan alasan permohonan penangguhan penahanan Nikita ditolak.
Selebritas Instagram (selebgram) itu ragu jika pemain film Nenek Gayung tersebut dianggap berpotensi menghilangkan barang bukti maupun melarikan diri.
Terlebih, aktris 36 tahun itu sudah dicekal ke luar negeri.
Fitri Salhuteru lantas mempertanyakan alasan penangguhan penahanan tidak diberikan kepada Nikita Mirzani.
"Kalian sudah tahu, katanya menghilangkan barang bukti, mana yang dihilangkan? Melarikan diri? Mana yang melarikan diri? Nikita, kan, sudah dicekal," tambahnya.
Fitri Salhuteru tak menampik dirinya kecewa permohonan penangguhan penahanan Nikita Mirzani ditolak.
- Selang Sehari, Bea Cukai Tegal Amankan Ribuan Batang Rokok Ilegal di 2 Wilayah Ini
- Ini Alasan Razman Arif Nasution Ingin Jenguk Nikita Mirzani
- Berencana Jenguk Nikita Mirzani Besok, Razman Nasution Ingin Berpesan Begini
- Bea Cukai dan Polri Temukan 1,88 Kuintal Sabu-Sabu di Kebun Sawit di Aceh Tamiang
- Reza Gladys Alami Kerugian Imbas Rumor Produk Ilegal, Penjualan Menurun
- Dituding Jual Produk Ilegal, Reza Gladys Serahkan Bukti Dokumen Legalitas ke Penyidik