Fitur Baru Threads Akan Tersedia Untuk Sebagian Pengguna

jpnn.com, JAKARTA - Threads memulai percobaan untuk fitur terbarunya yang memungkinkan pengguna mengarsipkan unggahan secara manual, atau otomatis ketika diatur dalam jangka waktu tertentu.
Layaknya di Instagram, fitur arsip di Threads dapat menyembunyikan unggahan, sehingga tidak dapat dilihat oleh publik dan hanya tersedia untuk penggunanya.
Kepala Instagram Adam Mosseri, mengatakan fitur tersebut akan tersedia untuk pengguna dalam jumlah terbatas sebagai permulaan.
Mosseri pernah mengungkapkan preferensinya di mana semua unggahan di Threads, semestinya secara otomatis diarsipkan setelah jangka waktu tertentu.
"Saya rasa kita semua harus bergerak menuju unggahan yang terarsipkan secara otomatis di Threads dalam satu bulan atau lebih," kata Mosseri.
Namun, para pengguna merespons unggahan tersebut dalam sebuah pemungutan suara yang menyatakan tidak ingin unggahan mereka otomatis disembunyikan dari publik.
Oleh karena itu, Mosseri menyatakan bahwa fitur mengarsipkan unggahan akan dihadirkan sebagai opsional.
Fitur menyembunyikan unggahan lama menjadi fitur populer di Instagram.
Threads memulai percobaan untuk fitur terbarunya yang memungkinkan pengguna mengarsipkan unggahan secara manual, atau otomatis
- Instagram Bakal Dibekali Meta AI, Bisa Balas Komentar Unggahan Teman
- Fadia A Rafiq: Tukang Sayur Saja Ada Musuh, Apalagi Bupati
- Jadi Ketua Pengajian Umi Pipik, Dinar Candy: Kunci Tidak Bablas
- Rumah Kebanjiran Pertama Kali, Baim Wong: Jadi, Mengerti...
- Instagram Mulai Uji Coba Fitur Dislike di Kolom Komentar
- Tak Bagikan Foto Bersama Suami di Media Sosial, Tiwi T2 Ungkap Alasannya