Fitur Bermasalah saat Luncurkan Phone Book, WeChat Minta Maaf
jpnn.com - Aplikasi chatting terpopuler besutan Tiongkok, WeChat kembali meluncurkan fitur terbaru Phone Book di China hari Rabu (12/11). Namun peluncuran itu tidak sempurna karena fiturnya mengalami masalah teknis yang cukup parah sehingga pihak Tencent selaku produsen Wechat meminta maaf atas kejadian tersebut.
WeChat Phonebook telah menarik perhatian di Cina sebagai cara untuk mempermudah pengguna smartphone menyimpan daftar kontaknya. Aplikasi ini menawarkan VOIP telephone gratis dengan menggunakan Wi-fi jika pengguna berada di hotspot area, serta berbagai layanan lain yang menarik seperti daftar kontak otomatis backup, sinkronisasi avatar gambar WeChat dengan daftar kontak dan SMS group.
WeChat Versi 1,0 sudah tersedia di Android China dan iOS app store dan langsung melesat jumlah pengunduhnya. Namun ketika terjadi lonjakan, pengguna banyak yang mengeluh karena mengalami kesulitan ketika menggunakan aplikasi ini. Salah satu kendalanya adalah tidak bisa melakukan registrasi, login, menerima pesan teks konfirmasi, dan membuat panggilan telephone.
Padahal, tujuan pembuatan utama aplikasi ini untuk membuat panggilan telephone, namun, hal tersebut menjadi masalah besar yang dialami WeChat.
Pada hari Kamis (13/11), WeChat meminta maaf melalui akun resmi Weibo untuk masalah ini. Hal ini terjadi karena aplikasi memiliki terlalu banyak pengguna yang menggunakan aplikasi ini sehingga menyebabkan ketidakstabilan layanan WeChat.
Untuk menebus kesalahan ini, WeChat dikabarkan telah menstabilkan layanannya. Aplikasi WeChat memiliki hampir 500 juta pengguna aktif, tentunya Tencent harus mengantisipasi agar tidak terjadi hal-hal demikian dengan menyiapkan sistem yang sesuai Phonebook mempunyai daya tarik yang lebih bagi penggunanya. (mg2/jpnn)
Aplikasi chatting terpopuler besutan Tiongkok, WeChat kembali meluncurkan fitur terbaru Phone Book di China hari Rabu (12/11). Namun peluncuran itu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Albania Menilai TikTok Bisa Mendorong Anak-Anak Melakukan Kekerasan
- Equnix Apresiasi Penggerak Teknologi Mandiri di Indonesia
- Sambut Libur Akhir Tahun, WhatsApp Hadirkan Fitur Baru, Seru!
- Asus TUF Gaming A14, Laptop Tipis dengan Performa Andal
- Threads Menguji Coba Fitur Baru, Simak Nih
- Cloudflare 2024 Year In Review, Keamanan Siber Harus Jadi Perhatian