Fitur di Quipper Permudah Proses Belajar Mengajar Guru dan Siswa

jpnn.com, JAKARTA - Kasus Covid-19 yang mulai berkurang di sejumlah wilayah membuat banyak sekolah melakukan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas.
Oleh karena itu, pihak sekolah didorong untuk melakukan sistem hybrid learning agar proses belajar mengajar tetap efektif.
Business Strategy and Growth Senior Manager Quipper Indonesia Ruth Ayu Hapsari mengatakan meski keadaan pandemi Covid-19 mulai membaik, pihak sekolah masih menggunakan model hybrid learning sebagai solusi untuk menunjang kegiatan PTM secara optimal.
“Kami optimistis pembelajaran campuran atau hybrid learning tidak hanya relevan pada saat PTM terbatas berlangsung, tetapi bisa menjadi bagian dari ekosistem pendidikan di masa yang akan datang," kata Ayu dalam siaran persnya, Kamis (25/11).
Dia manambahkan hanya perlu ditekankan bahwa teknologi yang digunakan harus tepat, sehingga kebutuhan guru dan siswa dapat terus terpenuhi.
Menurut dia, sistem hybrid learning harus didukung oleh platform yang terintegrasi, mudah digunakan, dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan baik untuk siswa maupun guru.
Melalui layanan Quipper Video dan Quipper School Premium (QSP), siswa dan guru dapat menggunakan berbagai fitur yang memberikan kenyamanan dan kemudahan belajar.
Quipper belajar dilengkapi fitur pencarian yang memudahkan siswa menemukan materi yang dibutuhkan baik video maupun latihan soal.
Quipper memiliki fitur yang mempermudah guru dan siswa dalam proses belajar mengajar.
- 4 Sekolah Rakyat Dibangun di Jateng, Dana & Guru Disiapkan Pemerintah Pusat
- Ada Solusi Bagi Guru Honorer Lulus PPPK 2024 Kena PHK, Dapodik Aman?
- 10 Ribu Honorer Siap Geruduk KemenPAN-RB saat Demo Nasional 18 Maret, Tolak Penundaan PPPK 2024
- Baru 70% Data Rekening Guru Valid, Pemda Diminta Proaktif, Pencairan Tunjangan Bertahap
- Dirjen Nunuk: Tunjangan Guru Cair Bulan Ini, segera Validasi Data Rekening
- Guru R1 Siap Ikut Demo Nasional 18 Maret, Tolak Penundaan Pengangkatan PPPK 2024