Five V Punya Batas Tampil Seksi
Minggu, 22 Mei 2011 – 08:48 WIB

Five V Punya Batas Tampil Seksi
FIVE V mengaku tak punya kiat khusus untuk menjaga barang-barang privacy seperti foto agar tak tersebar ke ruang publik. Perempuan asal Mojokerto-Jawa Timur ini memilih untuk tidak membuat foto-foto yang bisa menjatuhkan imejnya di dunia hiburan.
“Aku menjaganya yah tidak membuat foto-foto yang bisa memperburuk citra aku. Foto-foto pribadi ada, tapi nggak ada yang telanjang. Yang seksi-seksi ada tapi masih batas wajar lah, masih senonoh,” ujar Five V saat dihubungi Rakyat Merdeka, beberapa hari lalu.
Baca Juga:
Pemain film 13 Cara Memanggil Setan ini pun mengaku punya beberapa foto di klub malam saat bersama teman-teman. Namun, kata dia, hanya sebatas foto seru-seruan.
“Foto di klub juga ada sama teman-teman-teman. Tapi aku kan kalau di klub nggak sampai merokok apalagi minum alkohol. Foto sama teman-teman juga hanya seru-seruan. Masih ada batas-batasnya tidak terlalu nekat lah orangnya. Just for fun aja,” kata perempuan bernama lengkap Vivi Rahmawati ini.
Baca Juga:
Meski tak punya pengalaman buruk terkait penyebaran foto-foto syur, Ibu satu anak ini mengaku lebih berhati-hati dalam memilih teman. Sebab, kata dia, bisa saja ada teman dekat yang dendam hingga ingin menjatuhkan imejnya.
FIVE V mengaku tak punya kiat khusus untuk menjaga barang-barang privacy seperti foto agar tak tersebar ke ruang publik. Perempuan asal Mojokerto-Jawa
BERITA TERKAIT
- Baim Wong: Semoga Saya Enggak Seperti Itu
- Tradisi Hari Raya, Hetty Koes Endang Berkolaborasi dengan Anaknya
- Momen Ramadan, Atta Halilintar Bagikan 11 Ton Beras untuk Masyarakat
- Putus dari Ko Apex, Dinar Candy Sebaiknya Fokus Berkarier
- 3 Berita Artis Terheboh: Vokalis U'Camp Meninggal, Hati Paula Verhoeven Hancur
- Sebelum Meninggal, Vokalis U'Camp Ruddy Karamoy Masih Sempat Manggung di Bandung