FK UHAMKA Bahas Covid-19 Bersama 4 Ahli dari Luar Negeri

jpnn.com, JAKARTA - Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Prof DR Hamka (FK UHAMKA) membahas tuntas permasalahan virus corona (Covid-19).
Hal itu dikaji dalam webinar internasional yang mengangkat tajuk Tinjauan Covid-19 dari Aspek Biomelekuler, Fisik Mental dan Aspek Klinis.
Dekan FK UHAMKA Wawang S, Sukarya menjelaskan, pihaknya telah melakukan kerja sama dengan sejumlah negara. Di antaranya, Jepang, Malaysia dan Belanda.
“Untuk itu dalam seminar internasional virtual ini, kami mengundang mereka untuk menjadi pembicara,” jelasnya, Kamis (18/6).
Menurut Wawang, kerja sama yang dilakukan tak hanya bidang pendidikan, tapi juga penelitian dan penyelenggaraan seminar serta simposium.
“Kami harapkan dari kerja sama ini bisa meningkatkan kualitas keilmuan dan kualitas penelitian FK UHAMKA. Khusus dalam seminar virtual yang pembicaranya dari empat negara ini kita ingin mengungkap lebih jauh tentang Covid-19,” jelasnya.
Wawang mengatakan sangat menarik apabila covid-19 dibahas dari segala hal dari para ahli di bidangnya.
Webinar internasional tersebut menghadirkan para pakar luar negeri dari Jepang, Malaysia dan Belanda. Mereka yang menjadi pembicara adalah Profesor Takashi Yashiro dari Jichi Medical University Jepang, Profesor Kazutaka Aonuma Universitas Tsukuba Jepang, Profesor Dato 'Ariff bin Osman International Islamic Univesity Malaysia, dan Dr. Lailana Purvis, Msc, OHS, dari Groningen Belanda.
Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Prof DR Hamka (FK UHAMKA) membahas tuntas permasalahan virus corona (Covid-19).
- Soal Lagu Bayar Bayar Bayar, GPA Ungkit Peran Polisi Saat Banjir & Penanganan Covid-19
- Uhamka Siapkan Tenaga Medis Profesional untuk Kebutuhan Nakes di Arab Saudi
- Uhamka Sosialisasi Program Deep Learning Inovasi Mendikdasmen Mu'ti
- Isu COVID & Lab Wuhan Mencuat Lagi, China Gercep Membela Diri
- Sidang Tuntutan Korupsi APD Covid-19 di Sumut Ditunda, Ini Masalahnya
- Uhamka Resmi Luncurkan UCT, Program Khusus Generasi Milenial dan Alpha