FKJ Kembali Konser di Jakarta, Berikut Jadwal dan Informasi Tiket

jpnn.com, JAKARTA - Musikus asal Prancis, French Kiwi Juice alias FKJ akan kembali menggelar konser di Jakarta.
Adapun produser dan multi-instrumentalis itu bakal beraksi pada 23 Februari 2023 di GBK Basketball Hall Senayan, Jakarta.
Kedatangan FKJ ke Jakarta kali ini merupakan bagian dari Tur Asia 2023.
Selain tampil di Jakarta, FKJ juga rencananya mengunjungi India, Korea Selatan, Taiwan, Hong Kong, Malaysia, Filipina, Singapura, dan Thailand.
"Plainsong Live gembira dapat menampilkan FKJ sebelum perhelatan Joyland Festival Bali dan beberapa inisiatif lainnya," ungkap Plainsong Live selaku penyelenggara konser FKJ di Jakarta, Jumat (6/1).
Tiket konser FKJ di Jakarta bisa didapatkan mulai Jumat, 6 Januari 2023 melalui laman resmi penyelenggara.
Adapun tiket dijual dengan harga Rp 798 ribu dengan opsi berdiri dan duduk.
Moniker dari Vincent Fenton, FKJ digambarkan sebagai seniman ulung dari skena elektronik Paris.
Musikus asal Prancis, French Kiwi Juice alias FKJ akan kembali menggelar konser di Jakarta.
- Soal Sukatani Dibungkam Polisi, Dewan Kesenian Purbalingga: Seperti Orde Baru
- Viral Remaja Yatim Curi Pisang Demi Adik, Gus Miftah langsung Bergerak
- Lorjhu' Berapi-api di Festival Seni Tradisi
- Tengku Dewi Pindah ke Bali, Andrew Andika Sempat Tidak Setuju
- 3 Berita Artis Terheboh: 13 Saksi Kasus Nikita Diperiksa, Lagu Bayar Bayar Bayar Boleh Diedarkan
- Sukatani Diperbolehkan Nyanyikan dan Edarkan Lagi Lagu Bayar Bayar Bayar