FKMPP: Jokowi Mencatat Sejarah di Papua
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo sudah membuktikan janjinya membangun Papua. Jalan Trans Papua kini terlihat nyata dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat setempat.
Demikian disampaikan perwakilan Forum Komunikasi Masyarakat Peduli Papua (FKMPP) Jakarta Tarsius Wanggai. Dengan Trans Papua, nantinya jarak tempuh antar kabupaten di akan memakan jarak dan waktu yang lebih singkat.
"Hal ini pertama dalam sejarah Indonesia merdeka bahwa pembangunan di Papua benar terlaksana dan membawa iklim segar untuk kebangkitan ekonomi rakyat Papua di masa mendatang," ujar Tarsius di Jakarta, Rabu (27/12).
Bahkan, lanjutnya, pembangunan di Papua juga berdampak kepada meningkatnya kunjungan wisatawan domestik dan mancanegara. Juga akan meningkatkan taraf hidup masyarakat Papua.
Dia juga memuji kebijakan Jokowi menetapkan BBM satu harga di seluruh wilayah Papua. "Kami masyarakat Papua sangat senang dengan kebijakan Presiden Jokowi menetapkan satu harga BBM di Papua, sudah tidak ada lagi harga BBM 25 ribu per liter di pedalaman Papua maupun di kota sentral pemerintahan provinsi dan kabupaten," bebernya.
Bukan cuma di Papua, lanjut dia, pemerintahan Jokowi dan Jusuf Kalla juga terbukti berhasil membangun infrastruktur, perekonomian dan pariwisata di seluruh penjuru negeri. Tiga tahun terakhir pun telah tercipta 3,4 juta lapangan kerja.
Meski begitu, di lain sisi masih banyak pihak yang belum dapat menerima Jokowi. Di antara mereka ada yang melakukan fitnah dengan membuat berita hoax yang kemudian disebarluaskan.
"Seperti berita hangat saat ini yakni kenaikan tarif dasar listrik. Mereka menganggap ini bentuk kegagalan Jokowi, padahal di sisi lain kebijakan itu untuk memindahkan subsidi yang kurang tepat sasaran kepada hal lain yang lebih membutuhkan, misalnya pendidikan. Serta yang paling tidak masuk akal adalah menuduh Jokowi sebagai antek PKI," ujar dia.
Presiden Jokowi dinilai telah membuat sejarah dengan merealisasikan janjinya di Papua
- Pertemuan RK dengan Prabowo dan Jokowi Jadi Sinyal KIM Plus Tegak Lurus Dukung RIDO
- Golkar DKI: Dari Awal Pak Prabowo & Pak Jokowi Mendukung Ridwan Kamil
- Setelah Makan Bareng Prabowo, Ridwan Kamil Sowan ke Jokowi di Solo
- Luthfi-Yasin Dapat Wejangan Langsung dari Jokowi Jelang Debat Pilgub Jateng
- Jokowi Makin Terbuka Dukung Luthfi-Yasin di Pilgub Jateng, Lihat!
- Bicara Cadangan Devisa Era Prabowo, Arief Poyuono Singgung Era Mulyono