Foke Kalah di Kandang Sendiri

Foke Kalah di Kandang Sendiri
FAUZI BOWO NYOBLOS : Calon Gubernur, Fauzi Bowo, bersama istri, Sri Hartati Fauzi Bowo, saat memberikan hak pilih dalam Pilkada DKI Jakarta di TPS 01, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (11/7). Hari ini warga Jakarta memberikan hak suara mereka dengan memilih salah satu dari enam pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta Periode 2012-2017. FOTO :WAHYU DWI NUGROHO/RM/JPNN
JAKARTA - Berdasarkan perhitungan suara resmi Pilkada DKI 2012 yang dilakukan oleh panitia pemungutan suara (PPS) Kelurahan Gondangdia, pasangan calon Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli berada di peringkat 2 di wilayah tersebut. Suara terbanyak di kelurahan tempat tinggal Foke diperoleh pasangan calon Joko Widodo-Basuki T Purnama.

 

Di Kelurahan Gondangdia, pasangan Jokowi-Ahok meraih 1.073 suara. Sementara Foke-Nara hanya 620 suara di kandangnya sendiri. Dari 12 tempat pemungutan suara (TPS), Jokowi unggul di 9 TPS.

 

"Yang menang Foke di tiga TPS yaitu di TPS 001, TPS 005, dan TPS 006. Selebihnya suara dimenangkan Pak Jokowi," ujar Ketua PPS Kelurahan Gondangdia Nano Sukanto kepada wartawan di kantor Kelurahan Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (12/7).

 

Pasangan cagub independen Hendardji-Riza mendapatkan 29 suara. Pasangan calon nomor urut 4, Hidayat-Didik memperoleh 97 suara. Pasangan cagub Faisal-Biem mendapat 157 suara. Sedangkan pasangan calon Alex-Nono mendapat 101 suara. "Jumlah total suara sah ada 2.077," ujar Sukanto.  (dil/jpnn)

JAKARTA - Berdasarkan perhitungan suara resmi Pilkada DKI 2012 yang dilakukan oleh panitia pemungutan suara (PPS) Kelurahan Gondangdia, pasangan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News