Food Truck Brimob Menyediakan 18 Ribu Paket Makanan untuk Pengungsi Gempa Cianjur
jpnn.com - JAKARTA - Korps Brimob Polri turut membantu pemenuhan kebutuhan masyarakat terdampak gempa Cianjur, Jawa Barat.
Salah satu yang dilakukan Brimob Polri adalah mendirikan tenda dapur umum yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan pangan para pengungsi.
Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Dedi Prasetyo mengatakan saat ini terdapat enam dapur umum yang telah didirikan.
Menurut dia, salah satu dapur umum yang telah beroperasi, yakni di Kampung Cariuk, Desa Mangungkerta, Cugenang, Cianjur.
“Tim dari Brimob sudah membentuk dapur umum untuk pemenuhan kebutuhan pangan para pengungsi, bentuknya food truck yang dalam satu kendaraan itu 5 personel - 10 personel,” kata Irjen Dedi dalam keterangannya, Rabu (23/11).
Jenderal bintang dua itu mengatakan setiap food truck bisa memproduksi minimal 3.000 paket makanan.
Dalam satu hari, bisa memproduksi 18.000 paket makanan untuk dibagikan kepada masyarakat.
“Diupayakan pemenuhan kebutuhan para pengungsi korban gempa akan diberikan secara maksimal,” ungkap Irjen Dedi Prasetyo.
Brimob Polri turut membantu pemenuhan kebutuhan para korban gempa Cianjur, Jawa Barat. Food truck Brimob menyediakan 18 ribu paket makanan per hari untuk warga.
- Jenderal Sigit Puji Brimob yang Bebaskan Pilot Susi Air dari Penyanderaan KKB
- Bantah Pengepungan Kejagung, Dankorbrimob: Tidak Ada yang Superior Di Republik Ini
- Penguatan Kompolnas Menjamin Efektivitas Pengawasan Kepolisian
- Total Pendaftar Bakomsus Bidang Pangan Polri Mencapai 4.434 Orang
- Dukung Masa Depan Bangsa, Peruri Berikan Beasiswa bagi Anak TNI POLRI
- Dipecat dari Polri, Mantan Polisi Ini Terjerat Kasus Berat