Formappi Tidak Yakin Koalisi Merah Putih Solid 100 Persen

jpnn.com - JAKARTA - Koordinator Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi) Sebastian Salang tidak yakin Koalisi Merah Putih (KMP) bisa bersatu terus seperti sekarang. Ia mengungkapkan kesolidan KMP bisa rontok ketika bagi-bagi 'kue' sudah habis.
"Ketika kue yang ingin dibagi-bagi ini sudah habis apakah masih ada alasan yang kuat KMP bersatu? Saya 100 persen tidak yakin KMP bersatu," kata Sebastian dalam diskusi "Bukan Parlemen Biasa" di Cikini, Jakarta, Sabtu (11/10).
Ketidakyakinan Sebastian didasarkan pada karaktek politik parpol. "Saya tidak yakin karena karakter politik parpol kita tidak tahan susah, tidak tahan lapar. Kalau mereka sudah lapar siapa yang kasih permen duluan itu yang diterima," tuturnya.
Saat ini, sambung Sebastian, 'kue' tersebut belum habis dibagi. Karena itu pihak-pihak yang memiliki kepentingan sama pasti bersatu.
"Dengan bersatu maka diyakini peluang untuk mendapat kue itu lebih besar. Ini yang dimainkan KMP," tandas Sebastian. (gil/jpnn)
JAKARTA - Koordinator Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi) Sebastian Salang tidak yakin Koalisi Merah Putih (KMP) bisa bersatu terus
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Utus Jokowi ke Pemakaman Paus, Prabowo Titipkan Pesan Khusus
- Guru Besar UKI: Sosialisasi KUHAP Harus Melibatkan Masyarakat
- Gubernur Herman Deru Gercep Gelar Rakor Percepatan Opla dan Cetak Sawah di Sumsel
- Menko Airlangga Temui Menkeu AS, Bahas Tindak Lanjut Tarif Resiprokal Trump
- Kalimat Windy Idol Setelah Diperiksa KPK: Rusak Semua!
- Jan Maringka: Rapat Pleno Presidium PNI Putuskan Pembentukan Pengurus Daerah