Formasi PPPK 2021 Belum Muncul, Ratusan Ribu Guru Agama Honorer Resah
jpnn.com, JAKARTA - Ratusan ribu guru agama honorer makin resah lantaran formasi tambahan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) masih banyak yang belum muncul.
Formasi tambahan itu sedianya diberikan untuk guru agama yaitu pendidikan agama Islam (PAI) dan lainnya (non-Islam).
"120 ribu guru PAI non PNS saat ini resah. Mereka belum mendapatkan kejelasan apakah bisa ikut rekrutmen PPPK 2021 atau tidak," kata Ketum DPP Asosiasi Guru Pendidikan Agama Islam Indonesia (AGPAII) Mahnan Marbawi kepada JPNN.com, Rabu (19/5).
Dia mengungkapkan, adanya informasi dari Kementerian Agama (Kemenag) soal tambahan formasi PPPK untuk guru agama memberikan semangat baru bagi guru PAI honorer.
Meskipun formasinya hanya 27.303, tetapi kabar baik itu disambut rasa syukur oleh guru agama honorer.
"Alhamdulillah, ya, karena kan sebelumnya formasinya 9.465 hanya untuk guru agama sisa honorer K2," kata Mahnan.
Namun, kata Mahnan, hingga mendekati pendaftaran, formasi PPPK guru agama belum ada.
Akibatnya, guru-guru agama honorer di berbagai daerah makin resah. Sebab, mereka belum mendapat kejelasan soal rekrutmen PPPK guru PAI dari Kemenag dan Kemendikbudristek.
Ratusan ribu guru pendidikan agama Islam (PAI) honorer resah karena sampai saat ini formasi PPPK tambahan belum muncul.
- KemenPAN-RB Siapkan Optimalisasi di Seleksi PPPK 2024 Tahap 2, Pemda Diminta Akomodasi Honorer
- Pejabat BKPSDM Mukomuko: 114 Formasi PPPK Kosong Pelamar
- Seleksi PPPK: DPD RI Ingatkan KemenPAN-RB soal Komitmen tentang Non-ASN
- Iswanto Bersyukur Tambahan Formasi PPPK Dipenuhi MenPAN-RB, Alhamdulillah
- BKD Tolak Honorer Non-Database BKN Ikut Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2
- Honorer Bingung, Materi Seleksi Kompetensi PPPK 2024 Sangat Sulit, Ada Matematika & TIU