Formasi PPPK 2024 untuk Honorer Lulusan SMA Bukan Hanya di Dinas Damkar

jpnn.com - JAKARTA – Pemerintah Kota Jambi sudah mengusulkan 4.018 formasi pada seleksi CASN 2024 kepada Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB).
Kepala Bidang Pengadaan Pemberhentian dan Informasi (PPI) Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kota Jambi Andika menjelaskan jumlah tersebut terdiri dari formasi CPNS 2024 dan formasi PPPK 2024.
Usulan sebanyak itu disampaikan guna memenuhi kebutuhan pegawai di jajaran Pemerintahan Kota Jambi.
Dia mengatakan bahwa kebutuhan pegawai di Kota Jambi cukup banyak tahun ini.
Andi mengatakan, usulan jumlah formasi PPPK lebih banyak dari formasi CPNS.
Adapun jumlah formasi CPNS 2024 yang diusulkan sebanyak 723, sedangkan formasi PPPK 2024 sebanyak 3.295.
"Jadi totalnya ada 4.018 formasi ASN yang terisi dari PNS dan PPPK yang kami usulkan ke Kemenpan," kata dia di Jambi, Minggu (18/2).
Andika mengatakan jumlah tersebut baru berupa usulan dan masih menunggu persetujuan dari KemenPAN-RB.
Kabar gembira: Formasi PPPK 2024 banyak menyediakan lowongan untuk honorer lulusan SMA.
- 5 Berita Terpopuler: Fakta Terungkap, Guru Beserdik Degdegan Tak dapat TPG, tetapi Honorer Masih Terima Haknya
- Inilah Syarat Honorer Dialihkan menjadi Outsourcing, Segera Diurus ya
- Bukan Hanya Guru Honorer yang Tunjangannya Naik 100%, Alhamdulillah
- Ada Pendataan Honorer Tidak Bisa Daftar PPPK 2024, tetapi Masih Dibutuhkan
- Para Honorer Masih Menerima Hak-haknya
- 5 Berita Terpopuler: Honorer Bisa Tenang, PPPK Harus Siap Digerakkan Kapan Saja, tetapi Begitu Pensiun Tak Dapat Apa pun