Formasi Tenaga Teknis PPPK 2024 Banyak Banget, yang Penting Ikut Tes, Pasti Lulus
Sementara untuk daerah menyiapkan anggaran untuk tunjangan dan tambahan penghasilan pegawai (TPP).
"Dalam proses dulu PPPK yang lolos tahun 2023 baru tahun 2024 keluar SK-nya, jadi membutuhkan waktu. Bagi kami secepatnya tidak masalah, karena anggaran sudah disiapkan," katanya.
Jaya Negara dalam kesempatan penyerahan SK dan pengambilan sumpah jabatan 1.444 PPPK itu mengucapkan selamat dan sukses mengemban tugas kepada PPPK di lingkungan Pemerintah Kota Denpasar.
Tentunya hal ini merupakan panggilan pengabdian untuk berkontribusi dalam memberikan pelayanan serta mendukung pembangunan berkelanjutan di Kota Denpasar.
"Setelah berbagai tahapan seleksi berakhir, akhirnya kami bisa menyerahkan SK PPPK yang terdiri atas formasi tenaga teknis, tenaga kesehatan, dan tenaga guru dan semoga mereka bisa mengemban tugas dengan baik," kata Jaya Negara
Sementara Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Denpasar I Wayan Sudiana mengatakan, dari sebanyak 2.469 pelamar PPPK 2023 Kota Denpasar, sebanyak 1.444 peserta lulus dan SK pengangkatannya telah diserahan.
"Harapan kami tentu PPPK yang baru ini dapat beradaptasi dan segera bekerja dengan optimal mendukung pembangunan dan pelayanan publik di Kota Denpasar,” katanya. (antara/jpnn)
Berikut ini jumlah formasi tenaga teknis PPPK 2024, yang jauh lebih banyak dibanding formasi guru PPPK.
Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu
- Penjelasan BKN soal Penentuan Kelulusan PPPK 2024, Honorer K2 Bisa Senang Nih
- 5 Berita Terpopuler: Terungkap Kriteria Honorer dapat Afirmasi di Seleksi PPPK, Silakan Lapor ke Sini jika Ada Kekurangan
- Inilah Kriteria Honorer Dapat Banyak Afirmasi di Seleksi PPPK 2024, Bebas Pilih OPD
- Ini Pesan Yeny Trisia Isabella untuk Honorer yang Mengikuti Tes PPPK
- Ini Langkah Penting dalam Karier Honorer, Jangan Main-main
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Honorer Tercecer dan Database Bisa Seleksi PPPK, Jumlah Peserta jadi Makin Banyak