Formula 1 dan Austin, Ibu Kota Texas yang Bangga Disebut Aneh (1)

Wow, Tikungan Pertama Benar-Benar Mendaki Bukit

Formula 1 dan Austin, Ibu Kota Texas yang Bangga Disebut Aneh (1)
TIKUNGAN TINGGI: Wartawan Jawa Pos, Azrul Ananda, di puncak tikungan pertama Circuit of the Americas di Austin, Texas, 15 Nov 2012. Foto: Agus Wahyudi/Jawa Pos
"Tikungan 2 sampai 8 sangat spektakuler. Mobil terus berganti arah. Kalau Anda menonton di sana, Anda akan melihat mobil-mobil F1 di ambang batas kemampuan. Itu sangat spesial, karena tidak banyak tempat yang seperti itu," jelasnya.

 

Rekan Button di McLaren, Lewis Hamilton, juga tak sabar ngebut di atasnya. Semua pembalap sudah menjajal sirkuit itu di simulator tim masing-masing. Tapi, tidak ada yang sama dengan benar-benar ngebut di atasnya. Saat jumpa pers resmi jelang lomba, Hamilton mencoba menjelaskan "rasa" keliling COTA di simulator.

 

"Awalnya sirkuit ini agak sulit untuk dihafalkan, tapi tampilannya sangat fantastis untuk dikendarai. Saya semakin menikmatinya begitu mulai terbiasa mengelilinginya. Tapi, saya butuh waktu sedikit lebih lama dari sirkuit-sirkuit lain untuk menghafalkan. Akhir pekan ini, segalanya akan sangat menarik untuk diikuti," tutur Hamilton, yang tahun depan bakal pindah ke Tim Mercedes.

 ***

Akhir pekan ini, ratusan ribu penonton diperkirakan membanjiri sirkuit, yang berkapasitas 120 ribu penonton. Tiket sudah sold out, walau berbagai infrastruktur belum seratus persen komplet.

 

Austin adalah kota yang bangga disebut "weird" (aneh). Sekarang, ibu kota Texas itu juga punya sirkuit Formula 1 yang penuh karakter. Berikut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News