Formula 1 dan Austin, Ibu Kota Texas yang Bangga Disebut Aneh (1)

Wow, Tikungan Pertama Benar-Benar Mendaki Bukit

Formula 1 dan Austin, Ibu Kota Texas yang Bangga Disebut Aneh (1)
TIKUNGAN TINGGI: Wartawan Jawa Pos, Azrul Ananda, di puncak tikungan pertama Circuit of the Americas di Austin, Texas, 15 Nov 2012. Foto: Agus Wahyudi/Jawa Pos
Lokasi COTA bertetangga dengan Austin-Bergstrom International Airport, tak sampai 15 kilometer memisahkan kedua lokasi. Itu mirip Sepang di Malaysia, yang bertetangga dengan Kuala Lumpur International Airport (KLIA).

Bedanya, bila Sepang terletak sekitar 70 km dari KL, COTA hanya butuh sekitar 30 menit naik mobil dari pusat kota Austin. Agar pembalap senang dan penonton lebih senang, COTA didesain seperti "Sirkuit Frankenstein", mencomot bagian-bagian terbaik dari sirkuit kondang lain dunia, menjadikannya dalam satu rangkaian 5,5 kilometer yang (diharapkan) mengagumkan.

 

Tikungan pertamanya menanjak curam. Lalu, setelah itu menurun drastis menuju tikungan kedua dan selanjutnya yang berkelok-kelok bak kompleks Becketts di Silverstone, Inggris.

 

Ada tikungan lebar dan cepat bak tikungan 8 yang populer di Turki. Ada pula bagian lintasan yang dikelilingi "stadion" (rangkaian tribun) ala Hockenheim, Jerman. Tak ketinggalan, trek lurus panjang diikuti tikungan tajam, khas Tilke, untuk memudahkan terjadinya salip-menyalip.

Austin adalah kota yang bangga disebut "weird" (aneh). Sekarang, ibu kota Texas itu juga punya sirkuit Formula 1 yang penuh karakter. Berikut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News