Formula E 2023 Hari Pertama Sukses Digelar, Bamsoet Apresiasi Kinerja Panitia
jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR Bambang Soesatyo mengapresiasi kerja keras Ikatan Motor Indonesia (IMI), Jakpro dan HIPMI yang membuat penyelenggaraan balapan Formula E seri 10 berjalan sukses.
Sekitar 160 ribu penonton datang langsung ke arena sirkuit.
Tidak hanya disuguhkan performance para pembalap, tetapi penonton bisa menikmati berbagai produk UMKM, dan simulator balap mobil secara gratis di Ancol Beach City Mall.
"Penonton juga bisa menyaksikan performance dari para musisi nasional dan internasional. Di hari ini antara lain ada DJ Alan Walker, DJ Winky, DJ Sam Feldt, DJ Sergio, Judika, Ari Lasso, Rossa, Lea Simanjuntak, serta Kla Project," ujar Bamsoet seusai menyaksikan berbagai performance para musisi di AGI Jakarta International Eprix Circuit, Sabtu (3/6).
Turut hadir antara lain, pengusaha nasional Tommy Winata, Sekjen IMI Pusat Ahmad Sahroni, Ketua OC GulaVit Jakarta Eprix 2023 sekaligus Wakil Ketua Umum IMI Pusat Ananda Mikola, Anggota DPRD DKI Jakarta sekaligus Ketua Harian IMI DKI Jakarta Dimas Soesatyo, Deputy Komunikasi dan Media IMI Pusat Atta Halilintar, Hubungan Antar Lembaga Andrys Ronaldi, Agus Hadsoe, Iskandar, dan Syamsul Bahri, serta Komunikasi, dan Media IMI Pusat Hasby Zamri.
Ketua IMI Pusat itu menjelaskan AGI Jakarta International Eprix Circuit akan kembali menyelenggarakan Formula E 2023 seri ke-11.
Acara tersebut juga akan menyuguhkan penampilan musisi ternama dari dalam dan luar negeri, di antaranya Slank, Cakra Khan, RAN, Lyodra, Angel Pieters, RAN, DJ KK, DJ Angger Dimas, serta DJ Yasmin.
"Para pembalap juga masih akan beradu kecepatan memperlihatkan kemahiran mereka memacu mobil balap Gen3," jelas Bamsoet.
Ketua MPR Bambang Soesatyo mengapresiasi kerja keras Ikatan Motor Indonesia (IMI), Jakpro dan HIPMI yang membuat penyelenggaraan balapan Formula E.
- Siti Fauziah Sampaikan Bukti MPR Telah Jadikan UUD 1945 sebagai Konstitusi yang Hidup
- Ibas: Di Tangan Gurulah Masa Depan Bangsa Akan Dibentuk
- Waka MPR Lakukan Uji Coba Makan Bergizi Gratis di Donggala
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- MPR & ILUNI FHUI Gelar Justisia Half Marathon, Plt Sekjen Siti Fauziah Sampaikan Ini
- Ahmad Muzani Ingatkan Warga Jaga Persatuan & Kesatuan Menjelang Pilkada 2024