FORNAS Menuju Kualitas Sumber Daya Manusia Indonesia yang Sehat

"Olahraga rekreasi juga banyak yang baru berkembang, orang menyebutnya olahraga modern. Seperti eSport, itu juga olahraga masyarakat. Kemudian olahraga extreme seperti BMX dan skateboard atau freestyle basket. Ada juga olahraga kebugaran seperti senam, banyak sekali. Sepeda santai, jalan sehat, dan panjat tebing juga ada."
"Jadi olahraga rekreasi itu tadi tujuannya mencari kegembiraan, mencari kesenangan. Sehingga terjadi kebugaran, kan kalau sehat itu tidak semata fisiknya kuat, tetapi ada batin yang sehat jiwa raga, ada hubungan sosial juga," kata Isnanta.
FORNAS kelima ini pun menurutnya mendapatkan dukungan positif dari pemerintah Kalimantan Timur sebagai tuan rumah. Termasuk dukungan dari seluruh pemerintah provinsi yang terlibat untuk menyemarakkan FORNAS V ini.
BACA JUGA: Puluhan Bangkai Babi Juga Ditemukan di Pantai Labu, Nelayan pun Resah
"Alhamdulillah partisipasi semua daerah 34 provinsi hadir. Jadi total lebih dari 3.000 pegiat olahraga ini datang ke sana. Alhamdulillah Gubernur Kalimantan Timur sangat peduli. Baik itu budget, kolaborasi dengan budget APBN, kemudian lapangannya karena sudah ada tinggal dimanfaatkan. Prinsipnya sudah disiapkan. Acaranya juga sudah siap, pesertanya sudah mendaftar dan ada yang sudah berangkat," pungkasnya.(dkk/jpnn)
Deputi Pembudayaan Olahraga Kementerian Pemuda dan Olahraga, Raden Isnanta, ingin FORNAS V ini menjadi ajang menuju Sumber Daya Manusia (SDM) Indonesia yang sehat.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- Menpora Dito dan Wamenpora Taufik Hidayat Kompak Hadiri Open House di Istana Negara
- Rayakan HUT ke-80 RI, Menpora Dito Sambut Baik Penyelenggaraan Merdeka Marathon
- Presiden Bersama Tokoh Penting Hadir Memberikan Semangat untuk Timnas Indonesia
- Pemkot Tegal Ingin Bangun Sport Center, Kemenpora Beri Surat Rekomendasi Dukungan
- Menpora Dito Optimitis Timnas Indonesia Siapkan Taktik Lebih Matang Lawan Bahrain