Forum Honorer Desak Pemerintah Umumkan Data Verval K2

jpnn.com - JAKARTA- Forum Honorer Indonesia (FHI) mendesak pemerintah segera mengumumkan data K2 yang sudah diverifikasi dan validasi (verval). Pengumuman pun diminta secara on line agar bisa dipantau masyarakat dan tenaga honorer di seluruh Indonesia.
"Pemerintah sebaiknya segera mengumumkan data verval honorer K2 secara on line. Ini untuk mengantisipasi lolosnya honorer bodong dan membengkaknya jumlah K2 yang ujung-ujungnya merugikan negara serta honorer asli," tutur Ketua Dewan Pembina FHI Pusat Hasbi kepada JPNN, Jumat (24/4).
Dia menambahkan, FHI mendorong dan mendukung Panja Honorer Komisi II DPR RI untuk menyelesaikan masalah K2. Karena itulah FHI meminta Komisi II membuat keputusan politik terkait K2 yang belum lolos. Hal itu agar pemeritah serius menyelesaikan permasalahan tenaga honorer secara nasional.
"Keseriusan pemerintah harus tergambar dan terencana dalam APBN. Di samping adanya payung hukum yang jelas dan bukan sekadar wacana saja," tegas Hasbi.
Hasbi menyatakan, saat ini honorer K2 butuh kebijakan tertulis berikut juklak dan juknisnya sebagai acuan pelaksanaan. (esy/jpnn)
JAKARTA- Forum Honorer Indonesia (FHI) mendesak pemerintah segera mengumumkan data K2 yang sudah diverifikasi dan validasi (verval). Pengumuman pun
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PT Indo RX Apresiasi Putusan Lembaga Arbitrase Jerman
- Dugaan Penyiksaan Pemain Sirkus OCI, Komnas HAM Ungkap Fakta Ini
- LPSK Turun Tangan di Kasus Dugaan Kekerasan Seksual Mantan Rektor UNU Gorontalo
- Soal Macet Horor di Tanjung Priok, Gubernur Pramono: Ini Membuat Saya Resah
- Polisikan Lisa Mariana atas Tuduhan Perselingkuhan, Ridwan Kamil Pakai Pasal Ini
- Kasus Oknum TNI AL Bunuh Juwita, 4 Saksi Dilindungi LPSK