Forum Masyarakat Adat Madura Dukung Ganjar Pranowo jadi Presiden 2024

Terpisah, tokoh masyarakat adat Madura di Bangkalan juga mendeklarasikan dukungan untuk Ganjar.
Deklarasi dukung Ganjar Pranowo itu digelar di Hotel Ningrat, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.
Tokoh Kesultanan Pangeran Blega, Ganef Shobirin mengatakan masyarakat mengagumi lima hal dari sosok Ganjar.
Kelima poin tersebut yaitu powerful, religius, realisasi program kerja, berani mengambil risiko, dan kesungguhan dalam memimpin.
Hal itu terlihat dari kinerja Ganjar sebagai Gubernur Jawa Tengah selama dua periode.
"Contoh ada jalan bolong dan rusak, beliau (Ganjar Pranowo) sudah di jalan, langsung meminta perbaikan. Oleh karena itu, kami tertarik sosok Ganjar," jelas Ganef.
Dia juga memuji kebijakan yang diterapkan Ganjar dengan mewajibkan para ASN di Jawa Tengah mengenakan baju adat Nusantara setiap Kamis.(chi/jpnn)
Sosok Ganjar Pranowo di mata masyarakat Madura itu orangnya baik, amanah, tegas, dan juga memperhatikan budaya di Indonesia.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- Survei Indikator: Elektabilitas Prabowo Jauh Tinggalkan Anies & Ganjar
- Megawati Anggap Ganjar Sudah Benar Bersikap Tolak Kedatangan Israel ke Indonesia