Forum Purnawirawan TNI Polri & Pensiunan ASN Jabodetabek-Banten Deklarasi Dukung Anies Baswedan
jpnn.com, BEKASI - Forum Purnawirawan TNI-Polri dan ASN untuk Perubahan (FP2) wilayah Jabodetabek dan Banten mendeklarasikan dukungan kepada Anies Baswedan sebagai calon presiden di Pilpres 2024, Senin (28/8).
Pantauan JPNN.com di lokasi, deklarasi yang dilakukan di wilayah Jatiasih, Kota Bekasi itu dihadiri ratusan orang yang merupakan Purnawirawan TNI-Polri dan pensiunan Aparatur Sipil Negara (ASN).
Koordinator FP2 Wilayah Jabodetabek dan Banten, Marsekal Muda TNI (Purn), Iman Sudrajat menjelaskan alasan pihaknya mendukung Anies Baswedan untuk jadi Presiden RI.
Menurut Iman, Anies merupakan tokoh terbaik Indonesia yang pantas menjadi pemimpin nasional.
"Kami lihat (Anies) yang terbaik untuk Indonesia. Kami melihat Anies lah yang dapat memberikan harapan untuk Indonesia," kata Iman kepada wartawan.
Iman menjelaskan pihaknya bakal turun langsung ke desa-desa untuk mensosialisasikan masyarakat agar mendukung Anies Baswedan.
FP2 juga bakal mendukung siapa pun sosok cawapres yang dipilih eks Gubernur DKI Jakarta itu.
"Siapa pun itu cawapresnya yang ditentukan oleh Pak Anies, kami tetap mendukung Pak Anies untuk Indonesia lebih baik," ujar Iman. (cr1/jpnn)
Forum Purnawirawan TNI-Polri dan ASN untuk Perubahan (FP2) wilayah Jabodetabek dan Banten mendeklarasikan dukungan kepada Anies Baswedan sebagai capres 2024.
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Dean Pahrevi
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Analisis Qodari Soal Pilkada Jakarta 2024, Soroti Sikap Anies Dukung Pram - Rano
- LKPI: Mayoritas Warga Bekasi Pilih Tri Adhianto-Abdul
- Sikap Anies Belum Tentu Bikin Anak Abah Mendukung Pramono Anung
- Inilah Bukti Pengaruh Kuat Anies Baswedan, Bakorsi Berubah Haluan