Foto Di Matteo Dihapus di Stamford Bridge
Rabu, 27 Februari 2013 – 15:17 WIB

SUDAH HILANG: Foto di salah satu sudut Stamford Bridge kini sudah tidak ada foto Di Matto. FOTO: Daily Mail.
LONDON - Apes benar nasib Roberto di Matteo. Kesuksesannya mengantarkan Chelsea menjadi juara Liga Champion untuk kali pertama sepanjang sejarah ternyata tak dihargai para petinggi klub. Setidaknya, hal itu bisa terlihat dari keputusan klub untuk menghapus foto Di Matteo di dinding barat stadion Stamford Bridge. “Perubahan ini karena Di Matteo bukan lagi sebagai manajer Chelsea. Kami masih menggunakan fotonya di luar Stamford Bridge,” demikian kilah Chelsea dalam situs resminya seperti dilansir Daily Mail.
Awalnya, foto Di Matteo bersama skuad Chelsea memang berdiri tegap di sisi barat Stamford Bridge. Di foto tersebut, pelatih asal Italia itu berpose bersama para pemain dengan tropi yang mereka dapatkan.
Namun, kini tidak ada lagi wajah Di Matteo di foto tersebut. Dia malah digantikan foto pemain dan jajaran kepelatihan serta manajemen Chelsea. Sialnya, foto tersebut juga memiliki latar belakang kesuksesan Chelsea saat merebut gelar Liga Champion di Allianz Arena.
Baca Juga:
LONDON - Apes benar nasib Roberto di Matteo. Kesuksesannya mengantarkan Chelsea menjadi juara Liga Champion untuk kali pertama sepanjang sejarah
BERITA TERKAIT
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025