Founder LSPR: Penanganan Individu Dewasa Autistik Perlu Keterlibatan Perguruan Tinggi
Pertama menawarkan pengalaman berkegiatan yang menyenangkan, membangun kedekatan dan keakraban emosional, memastikan pendampingan yang konsisten, pengelolaan stres respons dan membangun peralihan dari respon reflektif ke respons kognisi atau respons dengan kesadaran berpikir.
Dilanjutkan panel sesi dua dengan topik "Tantangan dan Kebutuhan Hidup Individu Dewasa Autistik".
Dipandu oleh moderator Dr. Chrisdina Wempi (Head of LSCAA & LSBA) serta menghadirkan pembicara Tri Gunadi (Konsultan anak berkebutuhan khusus dan Founder Yamet Child Development Center & Dosen Vokasi UI), Dr. Zulfikar Alimuddin (Founder of Yayasan Cinta Harapan Indonesia & orang tua Rayhan) dan Damar Kristianto (orang tua Fauzan - Alumni of LSBA).
Tri Gunadi menjabarkan mengenai Tantangan Individu Autistik Dewasa , di antaranya kurangnya motivasi dan disiplin, terdistraksi, berpikir secara berlebihan, malas dan suka menunda, dan ragu.
Dalam mengatasi tantangan ini, diperlukan dukungan sosial dari keluarga, sekolah dan pusat terapi sangat penting untuk menipiskan masalah-masalah tersebut.
Individu Autistik dewasa seharusnya diajarkan sejak dini mengatasi optimum stres sehingga nanti akan sukses di masa remaja dan dewasanya.
"Optimum stres mengajarkan anak akan mudah menangani masalah adaptasi, gangguan sensori," kata Tri Gunadi.
Dr. Zulfikar menyampaikan dalam menggali potensi individu autistik, tidak perlu dikejar waktu atau berlomba untuk apapun, karena setiap anak mempunyai pencapaiannya masing-masing.
Founder LSPR menyampaikan penanganan individu dewasa autistik perlu keterlibatan perguruan tinggi
- Lewat Kegiatan Ini, Mahasiswa di Jatim Diajak Memahami Peran Penting Bea Cukai
- Ganesha Operation Bekali Siswa Sumsel Menghadapi Seleksi Masuk Perguruan Tinggi yang Ketat
- Pertama di Indonesia, Asosiasi Mahasiswa China di President University Resmi Berdiri
- Peringati Hari Ayah, Telkomsel Ajak Masyarakat Luangkan Waktu Telepon Orang Tua
- Semangat Inovasi Untar Bisa Menginspirasi Institusi Lain dalam Dukung Pembangunan Berkelanjutan
- 30 Finalis Startup Terbaik Siap Bersaing Perebutkan Dana Ratusan Juta di Pertamuda 2024