Fox Logger Rilis Dashcam Berbasis Teknologi AI, Bisa Pantau Sopir Mengantuk

Fox Logger Rilis Dashcam Berbasis Teknologi AI, Bisa Pantau Sopir Mengantuk
Fox Logger kembali melakukan inovasi terbaru dengan meluncurkan camera dasbor (dashcam) berbasis Artificial Intelligence (AI), Selasa (30/7). Foto: Fox Logger

Teknologi ini memungkinkan pemantauan yang lebih mendetail dan respons cepat terhadap situasi darurat, sehingga mengurangi risiko kecelakaan dan meningkatkan efisiensi operasional.

Almasyah menargetkan pemasaran produk ini ke 10.000 kendaraan pada tahap awal.

Langkah itu diharapkan dapat memberikan dampak signifikan terhadap peningkatan keselamatan di jalan raya, khususnya bagi kendaraan komersial yang sering terlibat dalam perjalanan jarak jauh.

Menurutnya peluncuran dashcam berbasis AI ini menunjukkan komitmen Fox Logger dalam menghadirkan solusi inovatif yang meningkatkan keselamatan dan kenyamanan berkendara.

“Teknologi yang dikembangkan tidak hanya memantau tetapi juga memberikan analisis mendalam untuk memastikan pengemudi tetap waspada dan bertanggung jawab di jalan,” pungkas Alamsyah. (ddy/jpnn)


Fox Logger kembali melakukan inovasi terbaru dengan meluncurkan camera dasbor (dashcam) berbasis Artificial Intelligence (AI), Selasa (30/7).


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News