FPDIP Tagih Janji Pemerintah Beresi Infrastruktur
Selasa, 22 Maret 2011 – 17:37 WIB

FPDIP Tagih Janji Pemerintah Beresi Infrastruktur
Tjahjo juga mencermati bahwa selama ini tidak ada koordinasi antara pemerintah pusat dan daerah dalam masalah infrastruktur. "Pemerintah itu satu, tak dilihat pusat atau daerah. Artinya ini persoalan tak ada koordinasi," ucapnya.
Baca Juga:
Kegagalan pemerintah memenuhi janjinya itu juga bisa dilihat dari tidak meratanya pembangunan. Tjahjo menyebut adanya kesenjangan alokasi keuangan pusat dan daerah sebagai bukti tidak meratanya pembangunan.
Seharusnya, kata Tjahjo yang juga Sekjen PDI Perjuangan itu, ukuran penetapan dana jangan hanya karena jumlah penduduk saja. "Tapi juga harus dilihat luas wilayahnya. Alokasi anggaran untuk Kabupaten Bogor dengan Maluku jelas sangat jauh berbeda. Padahal kalau lihat kondisi wilayahnya jauh," ulasnya.
Sementara APBD DKI Jakarta yang jumlahnya mencapai Rp 66 triliun dalam 3 tahun terakhir, dianggap Tjahjo tak banyak membawa dampak dalam hal infrastruktur. "DKI adalah contoh anggaran besar termasuk dalam hal infrastruktur yang tak banyak membawa hasil," tudingnya.
JAKARTA - Fraksi PDI Perjuangan DPR RI menagih janji pemerintah untuk menggenjot pembangunan infastruktur. Ketua FPDIP DPR, Tjahjo Kumolo, menyatakan,
BERITA TERKAIT
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal