FPI Ancam Sweeping Karaoke
Jumat, 20 Mei 2011 – 09:37 WIB
CIREBON- Maraknya tempat hiburan malam terutama karaoke dan diskotik di sejumlah kota di Jawa Barat, terus mengundang reaksi dari masyarakat. Setelah tempat karaoke di Tasikmalaya terus disorot, kini giliran di Kabupaten Cirebon.
Kali ini, yang bereaksi ormas yang dikenal militan yakni Front Pembela Islam (FPI). Mereka akan melakukan sweeping (razia) tempat-tempat hiburan malam di Kabupaten Cirebon.
Baca Juga:
Menurut Ketua FPI Cirebon Habib Muhammad Al Habsih, aksi sweeping tempat hiburan malam akan dilakukan karena pihak pengelola melangggar aturan dengan beroperasi melebihi batas waktu.
“Kami sudah mengingatkan pengelola tempat hiburan agar mematuhi aturan dengan beroperasi sampai jam 01.00 dini hari, tapi kenyataannya para pengelola tempat hiburan tetap membandel dengan beroperasi lebih dari jam 02.00 dini hari bahkan sampai jam 03.00,” tandas Ketua FPI Cirebon Habib Muhammad Al Habsih, seperti diberitakan Radar Cirebon (JPNN).
CIREBON- Maraknya tempat hiburan malam terutama karaoke dan diskotik di sejumlah kota di Jawa Barat, terus mengundang reaksi dari masyarakat. Setelah
BERITA TERKAIT
- Terbitkan SE, Pemkab Natuna Pastikan tidak Mengangkat Tenaga Non-ASN Lagi
- Truk Pupuk dan Tepung Bertabrakan, Lintas Sumbar-Riau Sempat Macet Total
- Agung Nugroho Difitnah soal Gugatan Rp 21 Miliar, Dukungan Publik Justru Kian Besar
- Warga Musi Rawas Temukan Lansia Meninggal Dunia di Kebun Karet
- Komitmen Kapolda Lampung, Berantas Narkoba Tanpa Kompromi
- BAZNAS Gerak Cepat Bantu Korban Erupsi Gunung Lewotobi