FPI Dinilai Ingkar Janji
Jumat, 19 Juli 2013 – 17:03 WIB

FPI Dinilai Ingkar Janji
JAKARTA - Bentrok masyarakat dengan Front Pembela Islam (FPI) di Sukorejo, Kendal, Kamis (18/7), membuktikan FPI tidak menempati janjinya untuk tidak melakukan sweeping selama Bulan Ramadan.
"Sebelum Ramadhan mereka (FPI) sudah janji tidak akan melakukan aksi sweeping di tempat hiburan dan kafe. Kejadian kemarin di Sukorejo, menunjukkan FPI tidak menepati janjinya," kata anggota Komisi III DPR Martin Hutabarat, di gedung DPR, Senayan Jakarta, Jumat (19/7).
Perlawanan warga di Sukorejo terhadap FPI, lanjutnya, bisa jadi cerminan atas kondisi masyarakat saat ini yang tidak simpati atas tindakan mereka.
Karena itu, menurut politisi Gerindra itu, kepolisian harus bersikap tegas dan proporsional dalam penegakan hukum dan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.
JAKARTA - Bentrok masyarakat dengan Front Pembela Islam (FPI) di Sukorejo, Kendal, Kamis (18/7), membuktikan FPI tidak menempati janjinya untuk tidak
BERITA TERKAIT
- Polisi Berlakukan Contraflow di Jalur Nagreg Menuju Bandung
- Golkar Aceh Mendukung Program PP AMPG untuk Bersihkan 444.000 Rumah Ibadah di Indonesia
- Arus Balik Lebaran, ASDP Imbau Pemudik Beli Tiket Sebelum ke Pelabuhan
- Warga Bojongsoang Geger Temuan Mayat Bayi di Tumpukan Sampah
- Soal Kebijakan Tarif Trump, Indonesia Diusulkan Dorong WTO Menyehatkan Perdagangan Global
- Polres Tanjung Priok Intensifkan Patroli Selama Libur Lebaran