FPI Ingatkan Para Elit
Minggu, 19 September 2010 – 11:05 WIB
BANDA ACEH - Front Pembela Islam (FPI) Aceh mencium kelakuan para elit politik setempat yang sering memanfaatkan para ulama untuk kepentingan politik. Karenanya, Ketua DPD FPI Aceh Tgk Yusuf Al-Qardhawy Al-Asyi meminta elit politik di Aceh mengakhiri modus pemanfaatkan para ulama itu. Yang diinginkan FPI, para ulama dilibatkan secara penuh dalam mengisi pembangunan dan penerapan syariat Islam.
“Elit politik di Aceh jangan memanfaatkan ulama untuk kepentingan sesaat hanya untuk memuluskan keinginannya saja,” ujarnya kepada Rakyat Aceh (grup JPNN). Yusuf berharap peran ulama dioptimalkan sebagaimana terjadi di masa lalu.
Baca Juga:
Dikatakan, para ulama sudah sepantasnya seperti jaman keemasan Aceh dimasa lampau untuk dilibatkan secara penuh dalam membangunan Aceh yang saat ini tengah melaksanakan syariat Islam. “Bila ulama dan umara bersatu dan satu jalan maka Aceh akan sejahtera. Jangan hanya membutuhkan ulama hanya untuk kepentingn sesaat”imbuhnya.
Secara blak-blakan, Yusuf mengatakan, saat ini ada kecendrungan oleh segelintir elit politik di Aceh memanfaatkan para ulama dayah untuk memuluskan keinginannya seperti mencari massa dan mencari simpatik dari santri dan masyarakat agar dipilih dalam pemilu kepala daerah mendatang.
BANDA ACEH - Front Pembela Islam (FPI) Aceh mencium kelakuan para elit politik setempat yang sering memanfaatkan para ulama untuk kepentingan
BERITA TERKAIT
- Bupati Manggarai Dukung Pengembangan PLTP Ulumbu 5-6 Beroperasi pada 2026
- Spanduk dan Penyanderaan Karyawan PT MEG oleh Warga Rempang Jadi Latar Belakang Konflik
- Setelah 10 Jam Buruh Bertahan, UMSK & UMSP Jateng 2025 Ditetapkan
- Guru Les di Palembang Ditangkap Gegara Pelecehan Seksual terhadap Murid
- Harimau Sumatra Memangsa Ternak Milik Warga di Pesisir Barat Lampung
- Selamat, Pemprov Jateng Raih 3 Penghargaan Pengelolaan Keuangan Daerah