FPI Sumut Berangkatkan 500 Orang ke Jakarta untuk Aksi 212

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Front Pembela Islam (FPI) di Sumatera Utara tak mau melewatkan Aksi Bela Islam III pada 2 Desember mendatang. Karenanya, FPI Sumut pun akan memberangkatkan anggotanya untuk ikut aksi yang dikenal dengan sebutan Gerakan 212 itu.
Menurut Sekretaris Jenderal DPD FPI Jakarta, Novel Chaidir Hasan Bamukmin, sudah sejak tiga hari lalu massa dari Medan bergerak ke Jakarta. Jumlahnya pun ratusan orang.
"Ada 400 orang yang berangkat ke Jakarta dari Medan. Mereka berangkat via jalur darat, laut dan udara," kata pria yang lebih akrab disapa dengan panggilan Habib Novel saat dihubungi JPNN, Selasa (29/11).
Novel menambahkan, keberangkatan massa FPI Sumut itu atas dasar kehendak mereka sendiri. Sebab, katanya, tak ada paksaan untuk mengikuti Aksi 212 nanti.
"Untuk yang dari Medan, mereka berangkat murni atas keinginan pribadi,” tegasnya.
Bahkan berdasar informasi dari FPI Sumut, masih ada massa yang berangkat dari Medan ke Jakarta hingga sehari jelang Aksi 212. “Akan ada tambahan 100 anggota yang akan berangkat ke Jakarta dengan pesawat pada H-1," sambung Novel.
Karenanya FPI Jakarta dan FPI Pusat pun berkoordinasi menyediakan penginapan. Namun, kata Novel, massa dari luar daerah akan ditampung di sekitar markas FPI di Petamburan, Jakarta Pusat.
"Mereka akan kita inapkan sebagian di markas Petamburan. Sama seperti Aksi 4 November kemarin, mereka akan menginap di Masjid Al Islah yang dekat markas dan ada juga yang menginap di beberapa masjid di sekitaran markas," pungkasnya.(mg5/JPNN)
JAKARTA - Anggota Front Pembela Islam (FPI) di Sumatera Utara tak mau melewatkan Aksi Bela Islam III pada 2 Desember mendatang. Karenanya, FPI Sumut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Guru Vokalis Band Sukatani Dipecat, P2G Marah Besar
- Peduli Kesehatan Mental Pelaut, PIS Gandeng Federasi Internasional
- Lari jadi Tren di Masyarakat, Waka MPR: Harus Didukung Upaya Wujudkan Udara Bersih
- Pemprov Jateng Berkomitmen Berikan Tali Asih Bagi Anak-anak Penghafal Al-Qur'an 30 Juz
- Honorarium Honorer di Bawah Rp 500 Ribu, Gaji PPPK Paruh Waktu Piro?
- Nakhodai IKA PMII, Fathan Subchi Siap Wujudkan Indonesia Emas 2045