Fraksi PKB Menanggap Didi Kempot, Cendol Dawet Menggema di DPR
jpnn.com, JAKARTA - Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (FKB) DPR RI menggelar perayaan hari ulang tahunnya yang ke-20 pada Kamis (31/10) malam. Untuk menyemarakkan harlah itu, Fraksi PKB mengundang penyanyi campursari Didi Kempot.
Ribuan masyarakat menghadiri puncak Harlah ke-20 Fraksi PKB DPR di lapangan Kompleks Parlemen Senayan itu. Penyanyi yang kondang dengan julukan Godfather of The Broken Heart itu tampil menghibur selama kurang lebih 75 menit.
Sebelum Didi Kempot naik panggung, acara Harlah Fraksi PKB DPR diramaikan oleh komika Mamat Alkatiri dan komedian Kirun. Masyarakat sudah berdatangan sejak usai waktu salat Magrib.
Mereka berkumpul di lapangan menghadap sebuah panggung yang membelakangi Gedung Kura-kura. Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar beserta dua anak buahnya yang jadi menteri Kabinet Indonesia Maju, Ida Fauziah dan Halim Iskandar juga menghadiri acara itu.
Ketua Fraksi PKB DPR Cucun Ahmad Syamsurijal sebagai sahibulbait acara juga tampak mendampingi Muhaimin. Ada pula Wakil Ketua DPR Aziz Syamsuddin, Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah, Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) Habib Aboe Bakar Al Habsy, serta Ketua Fraksi Partai Demokrat (FPD) DPR Edhie Baskoro Yudhoyono yang duduk di deretan kursi undangan.
Konser Didi Kempot yang dimulai pada pukul 21.00 dibuka oleh penampilan dua biduanita. Kertonyono Medhot Janji dan Mundur Alon-alon menjadi nomor pembuka.
Selanjutnya Lord Didi langsung mengambil alih panggung untuk beraksi di depan penggemarnya yang lebih dikenal dengan sebutan Sobat Ambyar. Mengalunlah lagu Kalung Emas yang langsung memicu ribuan penonton.
Nomor selanjutnya adalah Cidro. Didi lantas memberikan komando kepada ribuan penggemarnya untuk menyalakan lampu ponsel ke arah panggung.
Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (FKB) DPR RI menggelar perayaan hari ulang tahunnya yang ke-20 dengan menggelar konser Didi Kempot.
- Ketua Umum DPP Perempuan Bangsa: Hari Santri Momentum Antikekerasan
- Cak Imin Jadi Menko, Ais Shafiyah: Prabowo Beri Amanah Kepada Orang yang Tepat
- Debat Pilgub Jatim: Begini Penampilan Luluk-Lukman
- Karding PKB Ungkap Suasana Pembekalan Prabowo kepada Calon Menteri, Diakhiri Kegiatan Ini
- Tantangan Indonesia Kian Berat, Ais PKB: Butuh Kolaborasi Semua Elemen Bangsa
- Fraksi PKB DPR Sampaikan Komitmen di Depan Demonstran RUU Masyarakat Adat