Fraksi PKS Mengajak Ormas Islam Berkolaborasi Membahas Prolegnas 2023
jpnn.com - JAKARTA — Fraksi PKS DPR mengajak organisasi masyarakat (ormas) Islam senantiasa berkolaborasi dengan mereka membahas setiap rancangan undang-undang di parlemen, khususnya yang menyangkut isu keumatan dan kebangsaan.
Oleh karena itu, Ketua Fraksi PKS di DPR Jazuli Juwaini meminta nasihat, arahan, dan masukan dari ormas-ormas Islam dalam pembahasan RUU yang masuk dalam Program Legislasi Nasional (Prolegnas) 2023.
“Fraksi PKS ingin mendengar nasihat-nasihat dari ormas Islam guna mendapatkan perspektif yang lebih jernih dan komprehensif. Silakan, PKS sangat terbuka untuk mendapat masukan, bahkan kritik,” katanya.
Jazuli Juwaini menyampaikan hal itu dalam focus group discussion (FGD) “Silaturahmi dan Dialog Program Legislasi Nasional Tahun 2023 bersama Ormas Islam dan Tokoh” di ruang meeting FPKS DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (29/9) pagi.
Hadir dalam acara ini para pimpinan ormas Islam. Sementara dari Fraksi PKS hadir Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Alhabsyi, anggota Fraksi PKS DPR Almuzammil Yusuf, Abdul Fikri Faqih, Bukhori Yusuf, Fahmy Alaysdros, dan Nur Hasan Zaidi.
"Saya mengapresiasi kehadiran organisasi masyarakat Islam di Fraksi PKS. Kami, Fraksi PKS, terbuka untuk berkomunikasi guna membahas isu keumatan, kerakyatan, dan kebangsaan bersama simpul-simpul masyarakat yang ada di Republik Indonesia, termasuk ormas-ormas Islam,” kata Jazuli.
Anggota Komisi I DPR ini menyebut ormas-ormas Islam yang merupakan representasi dari umat adalah bagian dari Fraksi PKS.
Jazuli bahkan menegaskan PKS ini milik seluruh ormas Islam dan komponen bangsa lainnya.
Fraksi PKS di DPR mengajak ormas Islam berkolaborasi membahas pembahasan RUU yang masuk dalam Prolegnas 2023.
- DPR Buka Masa Sidang, Legislator PKS Langsung Menyoroti Skandal Pemasangan Pagar Laut
- Kemenlu Sudah Berupaya Memulangkan Empat WNI Disekap, Tetapi Masih Buntu
- Ketua F-PKS: Gencatan Senjata Israel-Hamas Harus jadi Langkah Permanen Akhiri Penjajahan Israel Atas Palestina
- Israel-Hamas Gencatan Senjata, Sukamta Minta Indonesia Aktif Mengawal Perdamaian di Palestina
- Rahmat Saleh PKS Minta Mendagri Lantik Kepala Daerah Tak Bersengketa Sesuai Jadwal
- Indonesia Masuk BRICS, Sukamta: Peluang Strategis Memperluas Jaringan Ekonomi & Diplomasi Global