Freddy Muli Pastikan Kerangka Gresik United
Senin, 31 Oktober 2011 – 07:07 WIB
GRESIK - Pemain Gresik United (GU) memang masih belum melakukan teken kontrak dengan pihak pengurus. Namun, kondisi tersebut sudah cukup membuat klub berjuluk Laskar Joko Samudro itu menatap kompetisi musim ini dengan meyakinkan. GU pun berani memastikan kerangka timnya. Dua sektor yang masih menjadi fokus pencarian GU kali ini ada di sektor pertahanan dan penyerang. Freddy mengakui untuk dua posisi ini memang sudah ada beberapa pemain yang mengontaknya.
Tujuh belas pemain yang sedang menjalani proses nego kontrak adalah kerangka tim yang bakal diusung klub leburan Petrokimia Putra dan Persegres itu. Jumlah tersebut kembali ditambah dengan dua pemain lokal dan satu pemain asing yang rencananya bakal dinego hari ini. Yakni Ade Suhendra, Mayona Amtop, dan James Koko Lomell.
Baca Juga:
"Ya mungkin inilah kerangka awal tim yang akan saya siapkan lebih lanjut. Tentunya, saya juga masih mencari lagi tambahan pemain yang akan menutupi celah di beberapa sektor. Baik itu untuk pemain asing maupun yang lokal," kata pelatih kepala GU Freddy Muli.
Baca Juga:
GRESIK - Pemain Gresik United (GU) memang masih belum melakukan teken kontrak dengan pihak pengurus. Namun, kondisi tersebut sudah cukup membuat
BERITA TERKAIT
- Pelatih Anyar Persis Solo Pernah Melukai Timnas Indonesia
- Liga Champions Memasuki Masa Krusial, Cek Klasemen
- Pep Guardiola: Masa Buruk Ini akan Segera Berlalu
- Jadwal Timnas Indonesia di Grup B ASEAN Championship 2024
- Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo
- Piala AFF 2024: Mimpi Timnas Indonesia Menghapus Kutukan Runner Up