Freeport jadi Sponsor Utama Persipura
Rabu, 18 April 2012 – 14:02 WIB
JAYAPURA - PT Freeport Indonesia (PTFI) dan klub sepak bola Persipura Jayapura sepakat untuk menjalin kerjasama pada musim kompetisi 2011/2012. Terkait hal ini, Selasa (17/4) kemarin dilakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) Partisipasi Sponsor di Sasana Karya Kantor Gubernur Papua.
Penandatanganan MoU ini dilakukan oleh Presiden Direktur PTFI, Rozik B. Soetjipto dan Ketua Umum Persipura Jayapura Drs. Benhur Tommy Mano,MM dengan disaksikan langsung Penjabat Gubernur Papua Dr.Drs. H. Syamsul Arief Rivai,MS.
Baca Juga:
MoU ini merupakan wujud komitmen PTFI untuk membantu memajukan dan meningkatkan prestasi olahraga di Provinsi Papua, khususnya cabang olahraga sepak bola yang merupakan salah satu cabang olah raga yang paling populer bagi masyarakat Papua, di mana banyak bakat pemain sepak bola terbaik di Indonesia yang berasal dari Papua.
"MoU ini adalah bagian dari komitmen PTFI untuk meneruskan dukungan terhadap program pengembangan masyarakat di Papua, khususnya untuk membantu memajukan dan meningkatkan prestasi olahraga di Provinsi Papua," kata Rozik B. Soetjipto, Presiden Direktur PTFI.
JAYAPURA - PT Freeport Indonesia (PTFI) dan klub sepak bola Persipura Jayapura sepakat untuk menjalin kerjasama pada musim kompetisi 2011/2012. Terkait
BERITA TERKAIT
- Mediol Gemilang, Petrokimia Gresik Pupus Harapan TNI AU ke Final Livoli Divisi Utama
- Tanpa Kekuatan Terbaik, TNI AL Bikin Kejutan Masuk Final Livoli Divisi Utama 2024
- Mengintip Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026, Seberapa Dekat?
- Diikuti 20 Tim, Babak Grand Finale Meet the World SKF Siap Digelar di Jakarta
- Pj Gubernur Apresiasi Dampak Positif Aquabike World Championship bagi Sumut
- FIBA Asia Cup 2025: Timnas Basket Putra Cari Peluang Kemenangan Melawan Korea