French Open 2022: Murka Lee Zii Jia Seusai Dipermalukan Shesar Hiren Rhustavito
jpnn.com - Tunggal putra Malaysia Lee Zii Jia kecewa berat seusai takluk dari pebulu tangkis Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito pada babak pertama French Open 2022.
Juara All England 2020 itu menyerah dua gim langsung dengan skor 19-21, 18-21 di Stade Pierre de Coubertin, Rabu (26/10/2022) sore WIB.
Pemain berakronim LZJ itu mengaku banyak membuat kesalahan sendiri.
Hal tersebut menjadi bumerang mengingat lawan bermain sangat disiplin dengan tidak mudah melakukan kesalahan.
Alhasil, juara Badminton Asia Championships 2022 itu harus tersungkur dua gim langsung dalam tempo 44 menit.
"Saya membuat banyak kesalahan di laga ini. Saya bermain tidak cukup sabar," ungkap unggulan ketiga French Open 2022 tersebut.
Maklum Lee Zii Jia kecewa karena dirinya datang ke French Open 2022 dengan status pebulu tangkis ranking dua dunia.
Sebelum datang ke Paris, pebulu tangkis kelahiran 29 Maret 1998 itu, bahkan baru menjadi runner up di Denmark Open 2022 seusai kalah dari wakil China Shi Yu Qi dua gim langsung 16-21, 14-21.
Begini kemarahan Lee Zii Jia seusai dipermalukan Shesar Hiren Rhustavito di babak pertama French Open 2022.
- Warga Tangerang Kecele Beli iPhone 16 di Malaysia: Dapat Produk Gagal, Repot Urus Pajak
- Pengiriman TKI Ilegal ke Malaysia Terbongkar, Satu Tersangka Ditangkap Polres Dumai
- Ini 4 Faktor untuk Mencapai Visi Integrasi dan Konektivitas Subkawasan BIMP-EAGA
- Survei Indikator: China Dipersepsikan sebagai Kawan Terdekat Indonesia
- Mobil Listrik BYD M6 Hadir di Negeri Jiran, Harga Lebih Mahal
- Polda Riau Bongkar Jaringan Narkoba Internasional, Buru Bandar Besar di Malaysia