FRI RUN, Pertamina Ajak Seluruh Perwira Agar Lebih Sehat dengan Olahraga Lari

jpnn.com, JAKARTA - PT Pertamina (Persero) mengampanyekan pekerjanya untuk gaya hidup sehat di lingkungan kerja dengan berolahraga lari.
Direktur Manajemen Risiko Pertamina Ahmad Siddik Badruddin mengatakan kegiatan tersebut mempromosikan gaya hidup sehat sekaligus memberikan kesempatan untuk semua pekerja (perwira) bisa berinteraksi dalam situasi yang informal.
Siddik pun berharap kegiatan olahraga ini dapat dilakukan secara rutin, dan digelar di seluruh lokasi Pertamina di tanah air.
“Sehingga kita bisa mengajak semua Perwira dan Pertiwi untuk mitigasi risiko agar lebih sehat lagi ke depannya,” ujar Siddik dalam keterangan resminya, Minggu (19/5).
Vice President Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso menambahkan olahraga lari ini ibarat mininya ecorunfest yang kerap kali diselenggarakan tiap tahunnya.
“Kali ini bertajuk FRI RUN dengan tema Stay Fit, Stay Energize, diperuntukkan perwira Pertamina, baik dari holding, subholding, dan para Perwira Pertamina dengan jarak fun run sekitar lima kilometer yang menyenangkan tapi juga menyehatkan,” kata Fadjar.
Fadjar pun menyambut baik respons positif kegiatan FRI RUN dari manajemen maupun perwira, sehingga kegiatan ini dapat menjadi energi kebiasaan antarsesama Perwira Pertamina di seluruh wilayah Indonesia.
Di samping itu, olahraga lari bermanfaat untuk kesehatan mulai dari kesehatan jantung hingga kesehatan mental.
Pertamina menyelenggarakan olahraga lari bertajuk FRI Run diperuntukkan bagi perwiranya agar lebih sehat dan bisa berinteraksi dalam situasi yang informal
- Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Ribuan UMKM Rumah BUMN Selama Januari-Maret 2025
- Hyundai Akan Bangun Stasiun Pengisian Hidrogen di Indonesia, Siap Beroperasi 2027
- BSKDN Kemendagri Dorong Penguatan Perlindungan Pekerja di Daerah
- Pertamina Gandeng Hyundai Motor Group & Pemprov Jabar Kembangkan Proyek W2H di Bandung
- Pertamina Memperkuat Pengembangan Program Hutan Lestari untuk Target NZE 2060
- Pengguna MyPertamina Meningkat Pada Periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025