Friedrich Max Rumintjap Resmi Membuka Pertemuan Ilmiah Fasilitas Kesehatan Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Lembaga Akreditasi Fasilitas Kesehatan Indonesia (LAFKI) menggelar Pertemuan Ilmiah Fasilitas Kesehatan Indonesia (PIFKI) ke-1 di Jakarta, 16-17 Juni 2023.
Kegiatan PIFKI ini dilaksanakan dalam rangka menyambut HUT ke-3 LAFKI.
Ketua Umum Lembaga Akreditasi Fasilitas Kesehatan Indonesia (LAFKI) dr. Friedrich Max Rumintjap, Sp.OG. (K) MARS, FIHFAA, secara resmi membuka acara ini, Jumat (16/6/2023).
Kegiatan PIFKI ini mengangkat tema 'Peningkatan Mutu Fasilitas Kesehatan Sebagai Dampak Akreditasi'.
“LAFKI menggelar Pertemuan Ilmiah Fasilitas Kesehatan (PIFKI) ke-1 dalam rangka peningkatan mutu fasilitas kesehatan di semua Rumah Sakit Pemerintah, Rumah Sakit Swasta, Puskesmas, Klinik Kesehatan dan layanan kesehatan lainnya. Hadir sekitar 1.000 peserta dari seluruh Indonesia untuk mengikuti acara PIKFI ini,” kata dr. Friedrich sapaan akrabnya di sela-sela acara didampingi Ketua Panitia Pelaksana PIKMI dr. Benny H. Tumbeleka, SPOT, MHKes, SpKP MARS, FIHFAA.
Menurut Friedeich, kegiatan PIFKI ke-1 ini juga dalam rangka menyambut HUT ke-3. LAFKI turut mengundang Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, dan Direktur Utama BPJS Prof. dr. Ali Ghufron Mukti.
Hadir juga para pakar di bidangnya, di antaranya beberapa Guru Besar lainnya.
“Tujuan kegiatan PIFKI ini dilakukan untuk menjadikan fasilitas kesehatan di Indonesia memiliki standar tinggi pada tingkat nasional maupun internasional. Kalau standar mutunya naik tidak perlu lagi orang Indonesia berobat keluar negeri, cukup ke Rumah Sakit di Indonesia,” ujar dr. Friedrich.
Ketua Umum Lembaga Akreditasi Fasilitas Kesehatan Indonesia (LAFKI) dr. Friedrich Max Rumintjap secara resmi membuka PIFKI.
- Pelayanan Kesehatan di Semarang Tetap Berjalan Selama Lebaran, Ambulans Gratis Disiagakan 24 Jam
- Yayasan Sole Family Bali dan Perjuangan Melawan Ketidakberdayaan
- Waka MPR Ibas Komitmen Kawal Program Cek Kesehatan Gratis Merata di Seluruh Indonesia
- TASPEN Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis Setiap Bulan Bagi Pensiunan, Ini Tujuannya
- Evie Yulin Bakal Menjadi Ketua IPMG Mulai April Ini
- Wamendagri Bima Arya Tekankan Pentingnya Kepemimpinan di RSUD demi Pelayanan Optimal