Frings dan Koevermans Gabung Toronto FC
Jumat, 01 Juli 2011 – 20:19 WIB

Frings dan Koevermans Gabung Toronto FC
TORONTO - Torsten Frings dan Danny Koevermans menambah panjang daftar mantan bintang Eropa yang merumput di Major League Soccer (MLS). Keduanya resmi bergabung dengan klub Kanada Toronto FC. Frings dan Koervermans datang dengan status designated player alias pemain yang digaji khusus di luar aturan salary cap atau pembatasan gaji yang diberlakukan di MLS. Memang, usia Frings kini sudah menginjak 34 tahun. Namun, dengan pengalamannya bermain di kompetisi level atas Eropa dan membela timnas Jerman, bakal memberikan keuntungan tersendiri.
"Kami mendatangkan dua pemain penting dengan pengalaman melimpah dan kemampuan teknis yang hebat," papar Aron Mohamed Winter, pelatih Toronto, kepada Toronto Star.
Baca Juga:
"Torsten dan Danny akan memberikan pengaruh langsung kepada klub kami. Mendatangkan Torsten dan Danny menjadi langkah penting dalam membangun tim yang bisa membuat fans kami bangga dalam memberikan dukungan," lanjutnya.
Baca Juga:
TORONTO - Torsten Frings dan Danny Koevermans menambah panjang daftar mantan bintang Eropa yang merumput di Major League Soccer (MLS). Keduanya resmi
BERITA TERKAIT
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025