FSGI Minta Sekolah Terbuka soal Kronologi Siswi Jatuh dari Lantai 4
jpnn.com, JAKARTA - Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) mendorong pihak SMK Pandawa Budi Luhur Jakarta terbuka soal kronologi jatuhnya seorang siswi dari lantai 4 gedung sekolah itu.
Ketua Dewan Pakar FSGI Retno Listyarti mengatakan keterbukaan itu bertujuan agar ada perbaikan jika peristiwa itu terjadi karena kondisi pagar sekolah di lantai 4 yang tidak aman bagi peserta didik.
“Hal ini penting disampaikan sehingga tidak ada korban jiwa lagi. Semua anak harus terlindungi di manapun dia berada, termasuk di lingkungan sekolah," kata Retno Listyarti dalam keterangannya, Selasa (31/1) malam.
Menurut dia, meskipun sudah ada kesepakatan antara orang tua dan pihak sekolah untuk tidak melanjutkan ke proses hukum, tetapi para pemangku kepentingan di bidang pendidikan wajib memastikan bahwa peristiwa yang sama tidak akan terulang.
“FSGI juga mengapresiasi pihak sekolah yang sudah bertanggung jawab dengan membiayai semua proses pemakaman korban, namun harus tetap dimintai pertanggungjawaban keamanan lingkungan,” kata dia.
Retno menjelaskan prinsip sekolah ramah anak (SRA) tak hanya memfasilitasi bakat, minat, dan potensi anak didiknya.
Namun, juga melindungi anak-anak baik dari berbagai bentuk kekerasan dan diskriminasi, juga keselamatan jiwa anak selama berada di sekolah.
“Peristiwa ini terjadi di sekolah pada sekitar pukul 15.30 WIB, artinya sepulang sekolah. Jika dinyatakan kecelakaan karena bercanda di lantai 4, maka perlu dipastikan apakah pagar pengaman di semua lantai di sekolah ini memang aman,” tambahnya.
FSGI minta pihak SMK Pandawa Budi Luhur terbuka soal kronologi siswi jatuh dari lantai 4 gedung sekolah tersebut. Ini tujuannya.
- APK Dirusak, Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono Bergerak!
- Sukarelawan Bantu Ridwan Kamil Tanam Pohon di Sungai, Cegah Erosi dan Banjir
- Golkar DKI Siapkan Saksi TPS Mengawal Suara Ridwan Kamil-Suswono
- Jokowi Bakal Ikut Ridwan Kamil Blusukan Jika Diajak
- Jokowi: Saya Dukung Ridwan Kamil karena Rekam Jejak
- Jokowi Nongkrong Bareng Ridwan Kamil di Jakarta, Influencer Juga Ikut