Fuad Bawazier Ragukan Dedikasi HT
Kamis, 04 Juli 2013 – 22:19 WIB

Fuad Bawazier Ragukan Dedikasi HT
JAKARTA - Ketua DPP Partai Hanura, Fuad Bawazier meragukan dedikasi Hary Tanoesoedibjo yang kini menjadi calon wakil presiden (Cawapres) Hanura. Alasannya, HT -sapaan akrab Hary Tanoesoedibjo- yang baru saja diduetkan dengan Wiranto sebagai Capres Hanura baru terdaftar sebagai kader.
Pendiri Hanura itu menilai keputusan mengusung bos Media MNC Group sebagai Cawapres terlalu terburu-buru. Perlu waktu untuk menguji dedikasinya.
"Hary Tanoe kan orang baru di partai politik Hanura yang masih harus dilihat dulu dedikasinya kepada partai," ujar Fuad di Jakarta, Kamis (4/7).
Dia mengatakan, sebelum menetapkan Hary Tanoe sebagai cawapres, Hanura seharusnya melakukan survei terlebih dahulu. Hal itu untuk mengetahui elektabilitas HT. "Masa penetapan cawapres segampang itu?" ucapnya.
JAKARTA - Ketua DPP Partai Hanura, Fuad Bawazier meragukan dedikasi Hary Tanoesoedibjo yang kini menjadi calon wakil presiden (Cawapres) Hanura.
BERITA TERKAIT
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?