Fukushima/Hirota Cetak Final Ketiga Beruntun di Kejuaraan Dunia BWF

Fukushima/Hirota Cetak Final Ketiga Beruntun di Kejuaraan Dunia BWF
Yuki Fukushima (kanan) dan Sayaka Hirota. Foto: news.cn-xinhuanet

jpnn.com, BASEL - Dua partai awal semifinal Kejuaraan Dunia BWF 2019 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss mencatat rekor yang sama.

Di partai pertama, tunggal putri India Pusarla V Sindhu lolos ke final usai mengalahkan pemain Tiongkok Chen Yu Fei.

Kemenangan atas Chen itu membuat Sindhu mengukir rekor lolos ke final Kejuaraan Dunia BWF tiga kali beruntun.

BACA JUGA: Catat Hat-trick, Pusarla V Sindhu jadi Finalis Pertama Kejuaraan Dunia BWF 2019

Nah, di partai kedua, yang memainkan nomor ganda putri, duo Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota juga menyingkirkan wakil Tiongkok yakni Du Yue/Li Yin Hui 21-11, 21-17 dalam waktu 62 menit.

Bukan hanya sama-sama menaklukkan wakil Tiongkok seperti Sindhu, Fukushima/Hirota juga mencatat tiga kali final beruntun di Kejuaraan Dunia BWF.

Sebelum lolos ke final tahun ini, Fukushima/Hirota juga tembus laga puncak pada 2017 dan 2018.

Sama seperti Sindhu, FukuHiro juga harus puas dua kali menjadi runner-up.

FukuHiro menjadi pemain kedua yang menyingkirkan wakil Tiongkok di semifinal Kejuaraan Dunia BWF 2019.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News