Funbike untuk Keakraban
Minggu, 17 Oktober 2010 – 15:14 WIB
JAKARTA -- Ratusan pegawai dari unsur pimpinan sampai staf kantor Kementerian Perumahan Rakyat dan Kementerian Pekerjaan Umum menggelar sepeda santai (funbike) Habitat 2010, Minggu (17/10). Funbike yang mengambil tema Menuju Kota dan Kehidupan Lebih Baik ini menurut Menpera Suharso Monoarfa terkait dengan peringatan Hari Habitat Dunia (HHD) 2010.
Sepeda santai yang dilepas oleh Menpera memulai start dari Halaman Kemenpera melewati Bundaran Senayan, Jalan Sudirman, kemudian melalui Bundaran HI dan kembali ke Kantor Kemenpera.
Baca Juga:
Ketua Panitia Peringatan HHD 2010 Oswar Muadzin Mungkasa dalam laporannya mengungkapkan, gelaran funbike ini selain untuk memberikan keakraban antara pimpinan dan staf, juga menumbuhkan kecintaan pada lingkungan agar selalu menjaga kelestariannya.
Dia menambahkan, peringatan puncak acara HHD 2010 di Jakarta ini akan dilaksanakan Senin (18/10) di Hotel Bidakara. Pada kegiatan ini akan diluncurkan buku mengenai Kilas Balik Perumahan dan Permukiman di Indonesia. (esy/jpnn)
JAKARTA -- Ratusan pegawai dari unsur pimpinan sampai staf kantor Kementerian Perumahan Rakyat dan Kementerian Pekerjaan Umum menggelar sepeda
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- MotoGP 2024 Barcelona, Jorge Martin Sangat Bersemangat Bertarung dengan Bagnaia
- Martin atau Pecco yang Juara Dunia? Ini Kata Para Pembalap
- Kapan Terakhir Timnas Indonesia Mengalahkan Jepang?
- Menjelang Indonesia vs Jepang, Hajime Moriyasu Singgung Shin Tae Yong
- Meski Tak Ada Bonus, Marquez Bakal Mati-Matian Demi Ini di MotoGP Barcelona
- Casey Stoner Minta Sprint Dihapus, MotoGP Bukan Balapan Terburu-buru