G20 Rampung, Jokowi Tinggalkan Indonesia, BG Ikut Melepas
jpnn.com, BALI - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninggalkan Indonesia setelah pelaksanaan KTT G20 selesai.
Jokowi akan bertolak ke Bangkok, Thailand, melalui Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, Kamis (17/11).
Presiden hendak menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (APEC) 2022.
"Hari ini, saya dengan Ibu Negara dan delegasi terbatas akan berangkat menuju Bangkok, Thailand. Saya akan menghadiri rangkaian pertemuan KTT APEC hingga besok, Jumat," ujar presiden dalam keterangannya sebelum lepas landas.
Turut melepas Jokowi antara lain Kepala BIN Budi Gunawan, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, dan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa.
KTT APEC merupakan rangkaian terakhir KTT setelah ASEAN di Kamboja dan G20 di Bali, Indonesia.
Presiden menyampaikan fokus utama Indonesia dalam KTT APEC adalah mendorong pemulihan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.
"Prinsipnya, leave no one behind. Transformasi digital, ekonomi hijau, dan hilirisasi menjadi prioritas Indonesia di APEC tahun ini," jelasnya.
Presiden Jokowi bertolak ke Bangkok, Thailand untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (APEC) 2022.
- Pertemuan RK dengan Prabowo dan Jokowi Jadi Sinyal KIM Plus Tegak Lurus Dukung RIDO
- Polisi Disebut Tak Netral di Pilkada Sulut, TPDI Somasi Kapolri dan Lapor ke Propam
- Golkar DKI: Dari Awal Pak Prabowo & Pak Jokowi Mendukung Ridwan Kamil
- Sesuai Perintah Presiden & Kapolri, Bareskrim Bongkar Judi Online Jaringan Internasional
- Jenderal Sigit Pimpin Kenaikan Pangkat Satu Komjen dan Tiga Brigjen
- Setelah Makan Bareng Prabowo, Ridwan Kamil Sowan ke Jokowi di Solo