Gabdem Gelar Aksi Damai Desak KPK Panggil Menteri Bahlil
jpnn.com - JAKARTA - Sejumlah orang menggelar aksi damai di depan Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Jakarta, Jumat (22/3).
Massa menamakan diri Gerakan Arus Bawah Demokrasi (Gabdem).
Dalam aksinya massa mendesak lembaga antirasuah segera memanggil dan memeriksa Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia terkait pencabutan izin tambang.
Gabdem menduga Bahlil melakukan pencabutan izin tambang dengan cara tebang pilih.
"Dari investigasi yang kami lakukan dan dari sumber terpercaya, saudara Bahlil diduga tebang pilih dalam mencabut izin pertambangan yang tidak produktif," Koordinator Aksi Gabdem Asvin Ahmad.
Karena itu Gerakan Arus Bawah Demokrasi mendesak KPK segera memanggil dan memeriksa Menteri Investasi Bahlil Lahadalia.
Gabdem juga mendesak KPK untuk menegakkan hukum dan berani menangkap siapapun tanpa pandang bulu.
"Gabdem mendukung KPK menegakkan hukum terhadap pelanggaran yang ada," ucap Asvin.
Sekelompok massa menamakan diri Gerakan Arus Bawah Demokrasi (Gabdem) gelar aksi damai mendesak KPK panggil Menteri Bahlil.
- KPK Dalami Keterlibatan David Glen di Kasus TPPU Abdul Gani Kasuba
- Sahroni Setuju KPK-Kemendagri Setop Sementara Bansos Sampai Pilkada Selesai
- 50 Menteri dan Wamen Belum Menyerahkan LHKPN, Siapa Saja ya?
- Wamenko Otto Hasibuan Sebut UU Tipikor Harus Dilaksanakan Secara Hati-hati
- Usut Kasus Korupsi Dana Hibah Jatim, KPK Periksa Sejumlah eks Anggota DPRD
- Raffi Ahmad Belum Lapor LHKPN, KPK Bereaksi