Gabung Chelsea, Cuadrado Seperti Mimpi

jpnn.com - LONDON- Chelsea akhirnya berhasil mendapatkan Juan Cuadrado pada bursa transfer musim dingin ini. Tim berjuluk The Blues itu mengikat Cuadrado dengan kontrak berdurasi 4,5 tahun.
Mantan penggawa Fiorentina itu akan mengenakan jersey nomor 23 di Chelsea. Cuadrado pun mengaku sudah tak sabar untuk segera memulai petualangannya bersama Chelsea.
“Saya sangat senang dan berterima kasih atas kesempatan ini. Ini adalah klub yang luar biasa. Jujur saja, ini seperti mimpi,” terang Cuadrado di laman resmi Chelsea.
Cuadrado nantinya bakal diplot sebagai pengganti Schurrle di posisi sayap. Selama ini, pemain asal Kolombia itu memang sudah menjadi salah satu winger paling oke di dunia.
“Rasanya seperti mimpi bisa bergabung dengan keluarga Chelsea. Saya juga seperti mimpi ketika pelatih percaya pada saya. Saya sangat bahagia,” tegas pemain berusia 26 tahun itu. (jos/jpnn)
LONDON- Chelsea akhirnya berhasil mendapatkan Juan Cuadrado pada bursa transfer musim dingin ini. Tim berjuluk The Blues itu mengikat Cuadrado dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Setelah Bungkam Bali United, Pelita Jaya Hadapi Jadwal Padat
- Para Pemain Persib Lapar Menjelang Bertemu Persik Kediri
- Persija Vs PSIS Mengungsi ke Tangerang Rabu Malam
- PSBS Biak Cari Pengganti Fabiano Beltrame yang Absen Lawan Borneo FC
- Kabar Baik buat Australia Menjelang Jumpa Timnas Indonesia
- Persib vs Persik: Macan Putih Bakal Mengerahkan Seluruh Kemampuan