Gabung FloorInc, Eka Gustiwana dan Winky Wiryawan Bikin Proyek Bareng

"Sub label baru ini dibangun berdasarkan strategi yang komprehensif dalam menawarkan hal-hal baru untuk dapat kami penuhi dan menjadi bagian dari keluarga besar Sony Music pada umumnya," bebernya.
FloorInc hari ini juga mengumumkan bahwa musikus Eka Gustiwana dan Winky Wiryawan sebagai rilisan pertama label tersebut.
Eka Gustiwana merupakan nama yang tidak asing di industri musik, sebagai musisi, produser, maupun arranger.
Winky Wiryawan juga sudah sangat di kenal di dunia dance dan electronic.
Namanya sebagai seorang DJ telah dikukuhkan dengan menciptakan berbagai hits sejak 1990-an.
"Kami berterima kasih kepada Sony Music Entertainment Indonesia yang telah menunjukkan komitmennya terhadap musik dance and electronic dengan meluncurkan sub label FloorInc," ucap Eka Gustiwana.
"Kami berharap dapat melihat lebih banyak artis dance dan electronic yang bergabung dan menjadi bagian dari apa yang kami yakini akan menjadi sesuatu yang signifkan," sambung Winky Wiryawan.
Karya pertama dari Eka Winky Project yang dirilis FloorInc yakni berjudul Summer Tears.
Sony Music Entertainment Indonesia resmi meluncurkan 'FloorInc', sub label baru yang didedikasikan untuk mengembangkan musik dance dan electronic.
- Viral di TikTok, Meiska Akhirnya Rilis Keras Kepala versi Remix
- Semarak Revive Vol 12 di Yogyakarta, Winky Wiryawan dan Roni Joni Siap Beraksi
- Andhika Pratama Hingga Winky Wiryawan Hebohkan Program Unggulan GTV
- Setelah Telat Cemburu, Meiska Adinda Garap Album Baru
- Keseruan Mea Shahira dan Aziz Hedra Nobar Grammy Awards 2024
- Winky Wiryawan Ajak Produser Musik Elektronik Bergabung ke EMPC 2023