Gabung PSI, Cheryl Tanzil Ingin Berkontribusi dalam Perjuangan Pro-Keberagaman

Gabung PSI, Cheryl Tanzil Ingin Berkontribusi dalam Perjuangan Pro-Keberagaman
Mantan jurnalis dan news tv anchor, Cheryl Tanzil, bergabung ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Foto: dok PSI

“Jadi, sekali lagi, kehadiran Sis Cheryl membuat kekuatan PSI kian bertambah. Kita semakin optimistis untuk meraih kemenangan di Pemilu 2024. Selamat berjuang bersama, Sis Cheryl,” pungkas Giring.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI, Grace Natalie, mengaku mengenal Cheryl sejak sama-sama menjadi reporter televisi beberapa tahun yang lalu.

“Kami sebenarnya sama-sama gak suka politik. Mungkin karena sama-sama tahu perilaku banyak politisi. Tapi, belakangan sama-sama yakin bahwa susah dan terbatas untuk melakukan perubahan kalau tidak masuk ke dalam, kalau tidak terjun langsung ke politik,” kata Grace.

Grace bercerita, Cheryl adalah sosok yang sangat keras kepala dalam pengertian yang positif. Kalau menghadapi sesuatu, dia akan jalani sampai tuntas.

Cheryl lama berkecimpung sebagai jurnalis televisi. Ia pernah menjadi news anchor di RCTI, Metro TV, dan RTV.

Ia menghabiskan masa kecil di Tanjung Duren, Jakarta Barat. Daerah itu dihuni warga dengan latar belakang majemuk dan mereka hidup secara harmonis.

Cheryl kuliah di jurusan Desain Komunikasi Visual, Universitas Trisakti. Selanjutnya meneruskan pendidikan di Shanghai Jiao Tong University, Tiongkok. (dil/jpnn)

Mantan jurnalis dan news tv anchor, Cheryl Tanzil, bergabung ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI)


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Sumber Antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News