Gadis 16 Tahun Sukses Berlayar Kelilingi Dunia Sendirian
Sabtu, 15 Mei 2010 – 13:09 WIB

Jessica Watson. Foto : REUTERS
SYDNEY – Seorang remaja putri Australia, Jessica Watson, sukses mengelilingi dunia dengan perahu layarnya seorang diri. Setelah mengarungi lautan selama tujuh bulan, Jessica menyelesaikan petualangannya ketika sampai di garis finish di Pelabuhan Syney, hari ini. Kantor berita Associated Press memberitakan, kedatangan Jessica pun disambut kedua orang tuanya dan ribuan warga Syney. Jessica dan perahunya setelah 210 hari berlayar, berlabuh di kota yang tenar dengan gedung operanya itu. Dia disambut kedua orang tuanya yang mengikhlaskan putrinya melakukan tindakan yang dilihat orang lain sebagai kegilaan itu.
Di usianya yang baru 16 tahun, Jessica menjadi pelayar termuda yang mengelilingi dunia tanpa henti dan tanpa asisten. Ribuan warga bersorak menyambutnya saat Jessica bermanuver dengan yatch sepanjang 10 meter di Pelabuhan Sydney, tujuan akhir dari pelayarannya.
Sydney adalah akhir dari perjalanannya setelah melalui ombak setinggi 12 meter, rasa kangen rumah dan berbagai kritik yang mencibirnya, Jessica bahkan sempat dikritik tak akan pernah pulang dalam keadaan hidup.
Baca Juga:
SYDNEY – Seorang remaja putri Australia, Jessica Watson, sukses mengelilingi dunia dengan perahu layarnya seorang diri. Setelah mengarungi
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza