Gadis Tanpa Tangan Menangkan Kontes Tulis Tangan Nasional
jpnn.com - VIRGINIA - Anaya Ellick gads berusia 7 tahun ini lahir tanpa tangan dan tidak menggunakan alat bantu sama sekali. Meskipun ditengah keterbatasan fisiknya, ia mampu memenangkan sebuah kontes handwritting tingkat nasional di Amerika Serikat.
"Ellick adalah seorang pekerja keras dan memiliki beberapa tulisan tangan terbaik di kelasnya," kata kepala sekolahnya Tracy Cox di Greenbrier Christian Academy di Chesapeake, Virginia.
Bagi Ellick, hal ini bukanlah sebatas tulisan tangan saja, ia menggunakan kedua lengan nya dan dengan sabar menggoreskan pena tersebut membentuk huruf-huruf.
Ellick bahkan pernah menerima Nicholas Maxim Special Award tinkgkat nasional untuk naskah tulisan tangan yang luar biasa.
"Saya sangat terkejut melihat hasil tulisan tangannya," kata Joan Stalnaker, walikelas Ellick saat ia duduk di kelas 1.
Ibu Ellick, Bianca Middleton, tidak terkejut dengan kendala yang dihadapi putrinya, baginya Ellick adalah inspirasi. Ia meyakini bahwa apa yang dilalui putrinya mungkin sulit dan berbeda dari kebanyakan anak, namun ia yakin putrinya akan tetap bertahan.(ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kang TB Sodorkan 4 Catatan Kritis soal Joint Statement Maritime RI-Tiongkok
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
- Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29
- Prabowo Ingin Berguru dari China Cara Mengatasi Kemiskinan
- Inilah Misi Prabowo ke China, Ada soal Pemberantasan Kemiskinan
- PPI Munich Gelar Sports and Culinary Festival Perdana di Munich