Gaet Salah, Fiorentina Jadi Tim Paling Agresif

jpnn.com - FIRENZE- Fiorentina menjadi tim Italia yang paling agresif pada bursa transfer musim dingin ini. Total, tim berjuluk La Viola itu berhasil mendatangkan empat pemain ke Artemio Franchi.
Terbaru, Fiorentina berhasil menggaet Mohamed Salah dari Chelsea. Namun, winger asal Mesir itu hanya akan menjadi pemain pinjaman hingga akhir musim 2014/2015 mendatang.
“Kami merekrut Alessandro Diamanti, Alberto Gilardino, Salah dan Aleandro Rosi yang bisa berguna untuk skuat kami,” terang Direktur Fiorentina, Daniele Prade di laman Football Italia.
Salah didatangkan sebagai bagian dari transfer Juan Cuadrado ke Chelsea. Nantinya, skuat racikan Vincenzo Montella tersebut memiliki opsi untuk mematenkan status Salah.
“Kami senang dengan aktifitas di bursa transfer. Kami tak berharap kehilangan Cuadrado. Namun, tawaran yang datang tak bisa kami tolak,” tegas Prade. (jos/jpnn)
FIRENZE- Fiorentina menjadi tim Italia yang paling agresif pada bursa transfer musim dingin ini. Total, tim berjuluk La Viola itu berhasil mendatangkan
- Laga Persija vs PSIS Ditunda, Kapan Jadinya?
- MSIG Jadi Title Partner Pertama Kompetisi Sepak Bola Wanita AFF
- Bekasi Dilanda Banjir, Bagaimana Nasib Laga Persija vs PSIS?
- Federal Oil Beri Apresiasi Tinggi Untuk Alex Marquez dan Fermin Aldeguere
- Alasan Ginting tak Berangkat ke All England 2025
- Kondisi Pemain Persib Menjelang Jumpa Persik, Bojan Hodak Ungkap Fakta Ini