Gaet Seluruh Kalangan, Luncurkan HB for RI
Jumat, 13 Februari 2009 – 13:13 WIB
SURABAYA - Sri Sultan HB X semakin giat membangun jaringan serta mata rantai menuju istana. Bukan hanya melobi parpol dan merangkul sejumlah tokoh, dia juga membuat sejumlah "mesin" untuk menggalang dukungan.
Kemarin, raja Jogja itu mendeklarasikan wadah yang diberi nama HB for RI. Wadah itu dibuat untuk membangun citra Sultan sekaligus menjaring dukungan. Mesin massa tersebut akan didirikan di seluruh pelosok Indonesia.
HB for RI kemarin diluncurkan di Surabaya. Sultan hadir di antara simpatisannya dalam acara yang bertajuk Deklarasi Satukan Rakyat Bersama Sultan Menuju Restorasi Indonesia. Acara itu berlangsung di gedung Jatim Expo.
Jika direka-reka, mungkin orang mengira HB for RI adalah singkatan dari HB untuk Republik Indonesia. Namun, jika ditanyakan kepada si empunya, jawaban itu keliru. "HB for RI itu singkatan dari HB for Restorasi Indonesia," terang Sultan dalam acara itu.
SURABAYA - Sri Sultan HB X semakin giat membangun jaringan serta mata rantai menuju istana. Bukan hanya melobi parpol dan merangkul sejumlah tokoh,
BERITA TERKAIT
- Geram dengan KPK, Megawati: Siapa yang Memanggil Kamu Hasto?
- Setelah Sengketa Pilpres 2024, MK Bersiap Menyidangkan PHPU Pileg
- Apresiasi Putusan MK, AHY: Pimpinan Hadapi Tekanan dan Beban Luar Biasa
- MK Anggap Tidak Ada Keberpihakan Presiden terhadap Prabowo-Gibran
- KPU Bakal Umumkan Hasil Rekapitulasi Setelah Waktu Berbuka
- KPU Upayakan Rekapitulasi Nasional Rampung Sebelum 20 Maret